Bank BTN Tawarkan Layanan Kredit Dengan Bunga Khusus ke Sucofindo

Oleh : Abraham Sihombing | Kamis, 17 Mei 2018 - 07:52 WIB

Dirut BTN Maryono dan Bachder Djohan Buddin, Direktur Utama Sucofindo (Foto Dok Industry.co.id)
Dirut BTN Maryono dan Bachder Djohan Buddin, Direktur Utama Sucofindo (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), atau Bank BTN, bekerja sama dengan PT Superintending Company of Indonesia (SUCOFINDO) dalam pemanfaatan dan pengelolaan jasa layanan perbankan guna mendukung bisnis kedua belah pihak.

“Kerja sama ini adalah sinergi antar BUMN (Badan Usaha Milik Negara). Adapun nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) bersama adalah awal dimulainya kerja sama teknis yang menjadi kebutuhan masing-masing pihak untuk mendukung bisnis Bank BTN dan Sucofindo,” papar Maryono, Direktur Utama Bank BBTN, di Jakarta, Rabu (16/05/2018).

Maryono mengemukakan, dalam kerja sama tersebut, Sucofindo akan dapat berperan untuk mendukung program pemerintah dalam satu juta rumah dengan mengikutkan seluruh pegawainya untuk memiliki rumah dengan fasilitas KPR BTN atau fasilitas kredit lain yang dapat dimanfaatkan Sucofindo dalam memenuhi kebutuhan pegawainya.

“Kami akan memberikan layanan perbankan dengan bunga khusus untuk mendukung pemenuhan kebutuhan rumah bagi pegawai Sucofindo. Kami akan memberikan fasilitas kredit bagi 1.200 pegawai Sucofindo untuk memenuhi kebutuhan papan. Ini sekaligus menjadi wujud dukungan Sucofindo terhadap pemenuhan kebutuhan satu juta rumah yang merupakan program pemerintah pada 2018,” tegas Maryono.

Maryono mengungkapkan, itu sudah termasuk pengelolaan dana perusahaan yang dapat dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kebutuhan Sucofindo dalam menjalankan bisnis perusahaan. Adapun materi kerjasama tersebut antara lain meliputi pemanfaatan layanan jasa perbankan, baik itu produk dana ataupun kredit yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung bisnis Sucofindo.

Sebaliknya, demikian Maryono, Bank BTN dapat memanfaatkan berbagai produk bisnis Sucofindo, seperti jasa survey, jasa inspeksi, pengujian, sertifikasi, konsultasi dan pelatihan serta jasa-jasa lainnya yang dapat mendukung pengembangan bisnis perseroan ke depan.

“Ini penting dan strategis bagaimana BUMN itu semua kuat dan menguntungkan sehingga dapat berbuat banyak dalam rangka membantu pemerintah mensejahterakan masyarakat," papar Maryono.

Maryono menambahkan banyak yang dapat menjadi sinergi dalam kerjasama ini, apalagi Sucofindo juga dapat memberikan  Layanan Jasa Manajemen Agunan dan pasti dibutuhkan oleh perbankan yang tidak saja bagi Bank BTN.

“Ini adalah peluang yang nantinya akan menjadi point untuk dilaksanakan secara kerja sama agar hal itu dapat diimplementasikan dalam bisnis,” tukas Maryono.

Sementara itu Bachder Djohan Buddin, Direktur Utama Sucofindo, mengungkapkan kerjasama dengan Bank BTN meliputi berbagai kegiatan yang saling menunjang tugas pokok dan fungsi masing-masing serta untuk mendukung peningkatan kinerja.

“Dengan BTN, Sucofindo dapat memberikan layanan antara lain Sertifikasi untuk menjamin kehandalan berbagai Sistem Manajemen, seperti : IS0 9001 terkait Sistem Manajemen Mutu,  ISO 27000 terkait IT Securit,” ungkap Maryono. 

Disamping itu Sucofindo juga dapat memberikan layanan inspeksi dan sertfikasi untuk gedung, dengan layanan  Audit Green Building, Sertifikasi dan Pengujian Instalasi Listrik , Lift, Penangkal Petir, Sertifikasi dan Pengujian lingkungan, Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja (SMK3). (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…

IFG Life

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric)…