Diduga Lakukan Penggelapan Uang Oleh Lee Soo Man, SM Entertainment Beri Pernyataan

Oleh : Dina Astria | Senin, 23 April 2018 - 10:05 WIB

Founder dan CEO SM Entertainment, Lee Soo Man. (Foto: Koreaboo)
Founder dan CEO SM Entertainment, Lee Soo Man. (Foto: Koreaboo)

INDUSTRY.co.id - Korea Selatan - Agensi terbesar di Korea Selatan, SM Entertainment tengah tersandung masalah dugaan penggelapan uang yang dilakukan oleh Lee Soo Man, pendiri dari SM Entertainment.

Kecurigaan tersebut muncul setelah SM Entertainment dikabarkan memberikan uang dalam jumlah besar ke perusahaan pribadi Lee Soo Man, Like Planning, yang menangani produksi album para artis SM Entertainment.

Menurut laporan media Korea Selatan, jumlah uang yang diberikan kepada perusahaan tersebut selalu meningkat tiap tahunnya. Mulai tahun 2014, sebesar 7,5 miliar Won atau Rp90 miliar, hingga pada tahun ini mencapai lebih dari 10 miliar Won.

Transaksi internail yang dilakukan oleh SM Entertainment ini dianggap sangat mencurigakan, karena Lee Soo Man tampaknya sengaja memanfaatkan transaksi tersebut untuk keuntungan pribadi.

Namun, baru-baru ini pihak agensi memberi pernyataan mengenai hal itu.

“Kontrak produksi dengan Like Planning adalah aspek penting dalam pertumbuhan konten dan daya saing global kami. Kemitraan ini telah dilakukan sejak awal, dan kami telah mengungkapkan kontrak dan transaksi secara transparan sebelum maupun sesudah terdaftar di KOSDAQ pada tahun 2000,” jelas pihak agensi yang menaungi boyband Super Junior itu.

SM Entertainment juga menegaskan bahwa tidak ada masalah hukum atau transaksi internal yang melanggar hukum dengan perusahaan Like Planning tersebut.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…

Diskusi bertajuk Tuntutan Implementasi Bisnis Properti & Pembiayaan Hijau (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 19:33 WIB

Kian Prospektif, Stakeholder Harap Insentif Properti Hijau

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya mendorong konsep bisnis berkelanjutan di sektor properti termasuk sektor pembiayaannya.