Tauzia Hotel Hadirkan Yello Hotel di Palangkaraya, Kalteng

Oleh : Chodijah Febriyani | Jumat, 20 April 2018 - 14:30 WIB

Off Da Wall YELLO Hotel Manggarai
Off Da Wall YELLO Hotel Manggarai

INDUSTRY.co.id, Palangkaraya - TAUZIA Hotel Management terus menambah jajaran hotel yang dikelolanya di seluruh Indonesia, hari ini satu lagi hotel di kelas ekonomis bertambah dengan dilangsungkannya kick off meeting menandai dimulainya proyek pembangunan YELLO Hotel Palangkaraya, Kalimantan Tengah yang akan dibuka di tahun 2020.

YELLO Hotel Palangkaraya nantinya akan memiliki 115 kamar, empat ruang rapat dan restauran yang buka 24 jam yang dikenal luas dengan nama Wok ‘N’ Tok. Hotel yang berlokasi tidak jauh dari airport di Jl. Galaksi Raya, Menteng ini akan menjadi YELLO Hotels yang pertama di Pulau Kalimantan.

Sesuai dengan konsep YELLO Hotels yang mengusung urban art dan pendekatan kreatif dengan unsur lokal di dunia perhotelan, YELLO Hotel Palangkaraya akan membawa warna kuning yang cerah dan seni mural beserta musik hip hop ke ibukota provinsi Kalimantan Tengah ini. Nantinya diharapkan akan menjadi wadah bagi para artis lokal untuk berekspresi dan berkolaborasi sesuai dengan spirit Get Wired yang adalah tagline dari YELLO Hotels.

“Disetiap pembukaan YELLO Hotel kami selalu mengadakan kompetisi Off Da Wall yang merupakan kompetisi street art yang ditunggu-tunggu dan berlangsung secara live dengan mengundang artis mural internasional, hasil dari kompetisi mural tersebut akan kami pamerkan di area publik mapun kamar hotel bahkan di dinding luar hotel untuk menjadi atraksi utama. Kami tidak sabar untuk mengadakan kegiatan ini juga di kota Palangkaraya, kota yang terus berkembang dan menjadi destinasi bisnis dan wisata," pungkasnya Narantara Sitepu, Brand Manager YELLO Hotels.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…

Bahan baku plastik

Kamis, 25 April 2024 - 16:05 WIB

Impor Bahan Baku Plastik Tak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin, Ini Alasannya

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…

PempekRoyal

Kamis, 25 April 2024 - 15:05 WIB

Siap Support Franchisee di Seluruh Indonesia, PempekRoyal Hadirkan Solusi Bisnis Makanan Tidak Tergantung Chef

Bisnis makanan seringkali mengalami kendala chef mengundurkan diri, dan ketika terjadi pergantian chef, rasa berbeda, maka jumlah konsumen menurun. Di luar itu, juga ada resiko membuang produk…

Dok. Kommo

Kamis, 25 April 2024 - 14:45 WIB

WhatsApp Chatbot dari Kommo: Hadir Karena Kesadaran akan Pentingnya Menghadirkan Solusi Fleksibel untuk Bisnis

Perubahan lanskap bisnis dewasa ini telah menuntut adaptasi yang cepat dari perusahaan-perusahaan di berbagai sektor. Dengan berkembangnya teknologi dan perubahan perilaku konsumen, bisnis tidak…