Presiden Jokowi Akui Kepemimpinan Indonesia di Internasional Harus Meningkat

Oleh : Herry Barus | Rabu, 11 April 2018 - 10:20 WIB

Presiden Jokowi dan Ulama (Foto Dok Industry.co.id)
Presiden Jokowi dan Ulama (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Bogor - Presiden Joko Widodo berharap kewibawaan Indonesia di mata masyarakat internasional harus semakin meningkat dan kepemimpinan Indonesia di antara negara-negara Muslim juga harus meningkat.

"Upaya itulah yang selama ini terus kita lakukan dengan selalu memohon ridho Allah subhanahu wata'ala dengan pikiran yang jernih dan kerja keras," kata Presiden pidato peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW tahun 1439 Hijriyah di Isatana Bogor, Selasa (10/4/2018)

Kepala Negara mengatakan, sebagai negara muslim terbesar di dunia, Indonesia terus berusaha keras untuk membantu perjuangan masyarakat Palestina, baik secara langsung maupun melalui peran aktif di OKI," katanya.

Presiden ikut mendorong penyelenggaraan KTT Luar biasa OKI di Istanbul pada bulan Desember 2017 yang menentang pengakuan sepihak Amerika Serikat terhadap Yerusalem sebagai Ibukota Israel.

"Posisi kita juga sangat tegas bahwa pengakuan sepihak tersebut telah melanggar berbagai resolusi Dewan Keamanan dan majelis umum PBB bulan Januari 2018 yang lalu," ungkapnya.

Selain itu, katanya, dirinya telah berkunjung ke Bangladesh untuk mengunjungi ke lokasi pengungsi Rohingya di Bangladesh sebagai komitmen Indonesia untuk kemanusiaan dan komitmen untuk perdamaian dunia serta komitmen untuk saudara-saudara sesama muslim.

Jokowi juga mengungkapkan juga ke Afghanistan untuk menegaskan tentang pentingnya perdamaian pentingnya persaudaraan sesama muslim, pentingnya toleransi dan persatuan umat muslim di dunia.

"Saya yakin dan optimis Indonesia dan umat Islam dunia mampu menapak ke jenjang yang lebih tinggi, memberikan kontribusi bagi perdamaian dunia dan mampu meningkatkan kemakmuran umat kita serta mampu memberikan kontribusi bagi kesejahteraan dunia," katanya.

Presiden juga mengatakan bahwa setiap kali memperingati Isra Mi'raj merupakan penyemangat untuk terus berjuang dengan hati yang tulus dan ikhlas dengan niat baik dan pikiran yang jernih menaikkan derajat bangsa kita derajat umat muslim.

Dalam peringatan Isra Mi'raj ini hadir beberapa kepala lembaga negara dan para menteri Kabinet Kerja, diantaranya Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua BPK Moermahadi Soerja Djanegara, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kepala Staf, Menko Polhukam Wiranto, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Industri keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB

Asaki Desak Pemerintah Segera Terapkan Antidumping Keramik China, Besaran Tarif Capai 150%

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mendesak KADI untuk bekerja serius dan segera menerapkan kebijakan Antidumping untuk produk keramik impor asal Tiongkok yang secara tren tahunan…

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).