Cari Cadangan Timah Baru, PT Timah Akan Bangun Smelter di Nigeria

Oleh : Hariyanto | Minggu, 18 Maret 2018 - 13:17 WIB

PT Timah (Persero) Tbk
PT Timah (Persero) Tbk

INDUSTRY.co.id - Pangkalpinang - Sebagai salah satu bentuk pengembangan bisnis perusahaan untuk mendapatkan cadangan baru bijih timah di Nigeria, PT Timah Tbk akan membangun pengolahan bijih timah atau smelter di negara tersebut.

"Dalam waktu dekat ini PT Timah sudah bisa memproduksi bijih timah dan membangun smelter di Nigeria," kata Direktur Pengembangan Usaha dan Niaga PT Timah Trenggono Sutioso pada focus group discussion di Pangkalpinang, Jumat (16/3/2018).

Sutioso menjelaskan, penambangan bijih timah dan pembangunan smelter di Nigeria merupakan tindak lanjut penandatangan perjanjian kerja sama antara PT Timah dengan Topwide Ventures Limited yang berkedudukan di Nigeria pada 2017 lalu.

"Ini langkah awal upaya PT Timah untuk melakukan ekspansi dan mendapatkan cadangan baru bijih timah di Nigeria," katanya.

Sutioso mengatakan kerja sama dengan perusahaan di Nigeria, merupakan salah satu langkah PT Timah untuk mencari dan mendapatkan cadangan bijih timah baru.

"Sebagaimana diketahui untuk mendapatkan cadangan baru di IUP PT Timah maupun calon IUP dari IUP lain yang masih menjadi kendala untuk mendapatkan wilayah izin usaha pertambangan baru," katanya.

Ia berharap melalui kegiatan ini bisa didiskusikan IUP-IUP baru ini bisa didapatkan. "Tanpa IUP baru maka akan sulit untuk meningkatkan produktivitas perusahaan," kata Sutioso.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sabtu, 20 April 2024 - 07:24 WIB

Leet Media Luncurkan “Pertamina Renjana Cita Srikandi” yang disupport oleh Pertamina, Siap Dukung Pemberdayaan Perempuan

Dalam rangka mendorong pemberdayaan perempuan Indonesia, Leet Media dengan bangga mempersembahkan Pertamina Renjana Cita Srikandi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-19 Mei 2024 di Senayan…

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Sabtu, 20 April 2024 - 06:12 WIB

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, "Ramela - Cultural Taste of Indonesia". Restoran ini akan menjadi…

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Sabtu, 20 April 2024 - 05:04 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Inggris Raya (1997-2007) dan Executive Chairman Tony Blair Institute, Mr. Tony Blair, di Kementerian Pertahanan, Jakarta,…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Sabtu, 20 April 2024 - 04:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan…