MU FC Resmi Menjadi Tuan Rumah di Piala Presiden 2017

Oleh : Hariyanto | Minggu, 15 Januari 2017 - 10:15 WIB

Presiden Madura United FC Achsanul Qosasi
Presiden Madura United FC Achsanul Qosasi

INDUSTRY.co.id - Pamekasan, Madura United FC dipastikan menjadi salah satu tuan rumah turnamen pra musim Piala Presiden yang direncanakan digelar awal Februari 2017.

Hal tersebut disampaikan Presiden Madura United FC Achsanul Qosasi. Menurutnya, Pengajuan sebagai tuan rumah direspon positif oleh panitia pelaksana turnamen.

"Ini tentu sangat membanggakan bagi Madura," ungkapnya, Sabtu (14/1).

Keputusan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab menjadi tuan rumah Piala Presiden 2017 ini tidak lepas dari komunikasi manajemen dengan panitia, yakni induk tertinggi sepakbola tanah air (PSSI).

"Sebenarnya tidak mudah menjadi tuan rumah turnamen profesional seperti Piala Presiden ini," tambahnya.

Namun demikian, pihaknya masih menunggu informasi lebih lanjut tentang pelaksanaan turnamen yang akan ditempatkan di Stadion Gelora Ratu Pamelingan (SGRP) Pamekasan.

"Untuk empat klub peserta kita masih menunggu hasil undian dari panitia pelaksana," ujar Qosasi.

Ia menjelaskan, untuk saat ini belum diketahui klub mana saja yang akan tampil di Madura. Namun tim dari PSSI bersama manajemen Madura United masih kroscek kondisi sarana seperti hotel di Pamekasan, Sampang dan Sumenep.

Turnamen yang akan diikuti sebanyak 20 klub itu, nantinya akan dibagi menjadi lima wilayah. Meliputi Wilayah Bali, Bandung, Kalimantan, Madura dan Malang. Masing-masing wilayah nantinya akan dihuni empat tim.

"Masing-masing juara grup plus tiga runner-up terbaik akan melaju ke fase berikutnya. Dari delapan tim tersisa akan menggunakan sistem home and away (kandang tandang) untuk melaju ke babak semi final," jelasnya.

Selain itu, pihaknya berharap dukungan penuh dari masyarakat Madura, khususnya pecinta sepak bola.

"Dengan adanya empat tim di Madura, kita berharap bisa mendongkrak perekonomian masyarakat," pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Everpure tersedia di Shopee, atasi masalah jerawat usai mudik lebaran.

Selasa, 23 April 2024 - 19:40 WIB

Tips Merawat Kulit Wajah Bersama Shopee 5.5 Voucher Kaget

Melalui kampanye 5.5 Voucher Kaget, Shopee ingin menjadi teman serta memberikan semangat untuk kembali memulai perjalanan pengguna, khususnya dalam perawatan diri setelah libur lebaran.

Danone melakukan MoU dengan Pemulung untuk mengumpulkan sampah botol plastik

Selasa, 23 April 2024 - 18:17 WIB

AQUA dan Ikatan Pemulung Indonesia Kerja Sama Kurangi Sampah Plastik di Destinasi Wisata Bangka Belitung

Dalam rangka mendukung upaya pemerintah Indonesia mengurangi sampah plastik ke laut hingga 70% pada 2025, hari ini AQUA melakukan kerja sama Program Peningkatan Pengumpulan Sampah Plastik di…

Festival Seoul Beats on Campus (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 17:57 WIB

Bakal Gelar Festival Seoul Beats on Campus, President University Siap Luncurkan Konsentrasi K-Wave

Presuniv berencana membuka konsentrasi K-Wave yang akan bernaung di bawah Program Studi (Prodi) Business Administration. Pembukaan konsentrasi ini akan ditandai dengan event Seoul Beats on Campus…

Arta Monica Pasaribu, S.IP – President University Mahasiswa S2 MMT

Selasa, 23 April 2024 - 17:30 WIB

Strategi Marketing Dinamo Listrik Buatan Lokal untuk Mendukung Net Zero Emission

Tidak dapat dipungkiri ternyata penggunaan kendaraan listrik seperti motor listrik sangat tumbuh dengan cepat. Pemerintah mencatat keberadaan motor dan mobil yang berbasis listrik di sini naik…

PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi demi generasi masa depan.

Selasa, 23 April 2024 - 17:28 WIB

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Jakarta - PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi…