Asperindo Siap Fasilitasi Pelatihan Untuk Kurir

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 14 Januari 2017 - 04:06 WIB

Bahan Logistik di Indonesia
Bahan Logistik di Indonesia

INDUSTRY.co.id - Semarang - Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos, dan Logistik Indonesia (ASPERINDO) Jawa Tengah siap memfasilitasi perusahaan guna memberikan pelatihan untuk kurir.

Ketua Asperindo Jawa Tengah Tony Winarno di Semarang, Jumat (13/1/2017) mengatakan dalam waktu dekat ini perusahaan jasa pengiriman barang JNE akan memberikan pelatihan peningkatan kemampuan kurir dengan difasilitasi oleh Asperindo.

Kegiatan yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu (21/1) tersebut berkonsep "training safety flight". Kegiatan akan dilaksanakan di Kantor JNE Cabang Kumudasmoro, Semarang.

"Terkait 'training safety flight' kami menggandeng pihak Angkasa Pura Logistik Semarang dan instansti terkait," katanya.

Dia mengatakan, kegiatan pelatihan ini bertujuan memberikan bekal bagi para kurir dalam penanganan bencana di kargo bandara dan penjelasan apabila ditemukan kerusakan barang di kargo.

"Training ini sangat penting sebagai bekal yang perlu diketahui oleh para kurir di perusahaan jasa pengiriman dan ekspres. Ketika ada kendala yang tidak diharapkan mereka tahu harus melakukan upaya tepat seperti apa," katanya.

Untuk kegiatan sejenis yang ingin dilaksanakan oleh perusahaan jasa pengiriman barang yang lain, Asperindo siap memfasilitasinya dengan menggandeng pihak-pihak berkompeten.

Menurutnya, seluruh perusahaan jasa pengiriman ekspres di Jawa Tengah bisa mengajukan ke Asperindo untuk mengadakan pelatihan "safety flight".

"Nanti kami fasilitasi dengan menugaskan anggota di kompartemen udara dan orang yang ahli di bidangnya," katanya.

Sementara itu, General Manager Gapura Angkasa I Made Karyadha mendukung program kerja Asperindo Jawa Tengah maupun pelaksanaan "training safety flight".

"Kami 'support' kegiatan Asperindo ini. Dengan silaturahmi seperti ini, komunikasi dan koordinasi terjalin dengan baik. Semua saya berikan layanan lebih baik dengan melakukan koordinasi," katanya.

Senada, Station and Service Manager PT Garuda Indonesia Branch Office Semarang Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Zaenal Aripin menambahkan perusahaan akan terus memberikan layanan terbaik bagi konsumen.

"Apalagi kita tahu bahwa anggota Asperindo menggunakan jasa maskapai dari kami. Untuk pelayanan tetap menjadi hal utama," katanya.(Hrb)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi tiket

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:49 WIB

Jangan Kelewatan, Ini 10 Tips Mendapatkan Tiket dan Voucher Belanja Online!

Berbelanja online telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, menawarkan kemudahan, variasi produk, dan tentu saja, kesempatan untuk menghemat uang melalui tiket dan voucher serta…

Renos

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:36 WIB

Cari Furnitur dan Elektronik Rumah yang Murah? Datang ke Event Renos Gebyar Ramadhan Saja!

Di era yang serba cepat ini, mencari furnitur dan elektronik untuk rumah tidak lagi memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Mulai dari mencari furnitur untuk kamar hingga elektronik rumahan…

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan membidik sektor pertanian melalui BSI Mitra Plasma Sawit. Kunjungan dilakukan ke salah satu kebun sawit di Sumatera.

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:20 WIB

Dorong Sustainable Banking, BSI Dukung Pembiayaan Sawit Bagi Petani Plasma

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan…

Ilustrasi perumahan

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:16 WIB

Terdepan di Wilayah Jabodetabek, Bogor Catat Selisih Pertumbuhan Harga Hunian Tertinggi

Tren harga rumah di Indonesia mengalami peningkatan tahunan sebesar 2,4 persen pada bulan Februari 2024 dibandingkan sejak Februari 2023. Rumah123 mencatat Bogor mengalami kenaikan harga hunian…

Bank Tabungan Pensiun Nasional Tbk (BTPN)

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:44 WIB

Bank BTPN Akuisisi Dua Perusahaan Pembiayaan PT Oto Multiartha dan PT Summit Oto Finance

Akuisisi OTO dan SOF jadi tonggak penting bagi Bank BTPN dalam mendorong inovasi produk dan layanan yang semakin relevan dengan kebutuhan perbankan dan pembiayaan masyarakat Indonesia.