Industri Pupuk Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan

Oleh : Herry Barus | Senin, 26 Februari 2018 - 08:59 WIB

Pupuk Indonesia Kembangkan budidaya bawang putih
Pupuk Indonesia Kembangkan budidaya bawang putih

INDUSTRY.co.id - Solo- Perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) berkomitmen untuk berperan pada pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan atau "sustainable development goals" dengan pendekatan "profit, planet, and people".

"Kegiatan usaha Pupuk Indonesia Grup banyak bersinggungan dengan beragam pemangku kepentingan sehingga Pupuk Indonesia berkomitmen untuk selalu mengedepankan aspek keberlanjutan melalui pendekatan kinerja ekonomi, lingkungan, dan sosial," kata Direktur Teknologi PT Pupuk Indonesia (Persero) M Djohan Safri usai menerima penghargaan "Best Sustainability Report 2016 Category Manufactures" pada ajang Sustainability Reporting Award 2017 yang digelar oleh National Center for Sustainability Reporting (NCSR) di Hotel Lor In Solo, Jawa Tengah, akhir pekan lalu.

Ia mengatakan Pupuk Indonesia selalu berupaya mencapai tujuan untuk ikut melaksanakan dan menunjang kebijakan serta program pemerintah khususnya dalam menjamin ketahanan pangan nasional.

"Oleh karena itu, pada tahun ini tema kami adalah 'suistanibility reporting' yang berarti memupuk keberlanjutan menuju ketahanan pangan untuk kesejahteraan bangsa," katanya.

Selain itu, dikatakannya, dua anak perusahaan Pupuk Indonesia yaitu PT Petrokimia Gresik juta berhasil mendapatkan "Commendation for Best Disclosure on Environment Responsibility" dan PT Pupuk Kalimantan Timur mendapatkan "Commendation for Best Disclosure on Waste Management".

"Penghargaan ini merupakan kali ketiga bagi Pupuk Indonesia, sebelumnya tahun 2015 Pupuk Indonesia meraih juara satu, 2016 meraih runner up dan tahun 2017 sebagai pememang juara dalam 'category manufactures' ini," katanya.

Sementara itu, mengenai capaian kinerja, dikatakannya, pada tahun 2017 laba yang dibukukan oleh PT Pupuk Indonesia mencapai sekitar Rp2,3 triliun.

"Saat ini masih dalam proses audit. Tahun ini kami juga ada proyek pabrik pupuk urea di Petrokimia Gresik. Bulan Agustus 2018 harapannya mulai bisa produksi untuk komersial," katanya.

Pihaknya berharap dengan pengoperasian pabrik baru tersebut angka produksi bisa meningkat.

Mengenai volume produksi tahun lalu, dikatakannya, dari total penugasan pemerintah untuk menyalurkan 9.550.000 ton, berhasil terserap 97,4 persen atau setara 9.297.956 ton dengan data masih bersifat "unaudited" atau proses audit.

Total produksi secara keseluruhan pada 2017 sebesar 11.415.118 ton atau naik jika dibandingkan total produksi 2016 sebesar 10.458.617 ton. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…

Diskusi bertajuk Tuntutan Implementasi Bisnis Properti & Pembiayaan Hijau (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 19:33 WIB

Kian Prospektif, Stakeholder Harap Insentif Properti Hijau

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya mendorong konsep bisnis berkelanjutan di sektor properti termasuk sektor pembiayaannya.

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…