Hampir Rampung, Jalan Layang LRT Palembang Sudah Mencapai 90 Persen

Oleh : Hariyanto | Jumat, 23 Februari 2018 - 10:43 WIB

Pembangunan LRT (Ist)
Pembangunan LRT (Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Progress pengerjaan jalan layang Simpang Keramasan dan Simpang Bandara-Tanjung Api Api sudah mencapai 90 persen. Proyek tersebut nantinya diharapkan bisa menjadi penunjang Asian Games pada Agustus 2018 mendatang.

"Untuk LRT Sumatera Selatan saya sampaikan, bahwa untuk pengerjaan infrastruktur layang sendiri hampir keseluruhan sudah selesai," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri di Jakarta, Kamis (22/2/2018).

Dengan demikian, kata Zulfikri, penghentian sementara proyek jalan layang LRT Palembang bisa dicabut oleh Kementerian PUPR. Sebab, pengerjaan jalan layang itu tinggal finalisasi.

"Karena ini sudah selesia struktur layangnya dan dari Kemen PUPR juga sudah sebutkan kriteria mana yang dijadikan moratorium, saya kira LRT Sumsel tidak masuk dalam itu," ujar Zulfikri.

Sebelumnya, Pemerintah memutuskan mengehentikan sementara beberapa pekerjaan proyek infrastruktur yang berada di atas ketinggian (elevated). Penghentian sementara ini merupakan imbas kecelakaan proyek infrastruktur yang terjadi beberapa waktu terakhir.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menekankan, penghentian sementara ini berlaku juga bagi infrasturktur yang terkait dengan penyelenggaraan Asian Games 2018.

Basuki mengatakan, proyek infrastruktur yang terkait Asian Games 2018 itu antara lain Light Rail Transit (LRT), Mass Rapid Transit (MRT), hingga sejumlah proyek tol dan jalan layang di Jakarta dan Palembang.

Menurutnya, evaluasi proyek-proyek itu bisa selesai dalam satu minggu. Setelah evaluasi selesai, pengerjaan proyek bisa dilanjutkan. Ditargetkan proyek-proyek tersebut bisa selesai sebelum Asian Games pada Agustus 2018.

"LRT Palembang dan di sini akan kami utamakan duluan (evaluasinya), karena menjelang Asian Games, MRT juga," kata Basuki. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Prabowo dan Gibran (foto Istimewa)

Rabu, 24 April 2024 - 13:06 WIB

KPU: Prabowo-Gibran, Presiden & Wapres Terpilih

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka secara sah dan resmi ditetapkan sebagai pasangan Presiden dan Wakil Presiden RI untuk Tahun 2024-2029. Ketetapan tersebut disampaikan langsung oleh…

Ketua MPR RI Dukung Fashion Show 'Keindahan Karya Kain Tenun dan Batik Ku Indonesia' di Italia

Rabu, 24 April 2024 - 13:00 WIB

Ketua MPR RI Dukung Fashion Show 'Keindahan Karya Kain Tenun dan Batik Ku Indonesia' di Italia

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendukung rencana pagelaran fashion show, 'Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia', oleh Dian Natalia Assamady.…

Edukasi Keuangan Pegadaian

Rabu, 24 April 2024 - 11:33 WIB

Peringati Hari Kartini, PT Pegadaian Laksanakan Kegiatan Edukasi Keuangan Perempuan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan…

RUPST Astragraphia 2024

Rabu, 24 April 2024 - 11:19 WIB

Meningkat 45%, Astragraphia Bukukan Laba Bersih Sebesar Rp141 Miliar

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Astra Graphia Tbk (Astragraphia) yang dilaksanakan pada Selasa (23/4/2024) menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar 45% dari total…

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Rabu, 24 April 2024 - 11:11 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, dalam kontestasi Pemilu Legislatif 2024, enam Ketua IMI Provinsi…