Harga Gas, Serbuan Impor Hingga Kenaikan Tarif Listrik, Ancam Produktivitas Industri Tekstil Nasional

Oleh : Ridwan | Kamis, 22 Februari 2018 - 14:50 WIB

Industri Tekstil
Industri Tekstil

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) menilai rencana kenaikan tarif listrik nonsubsidi berdasarkan acuan harga batubara dapat mengancam produktivitas industri tekstil nasional.

"Penggunaan listrik dalam proses produksi cukup besar. Jika harganya dinaikkan, akan berdampak ke penurunan produktivitas," ujar Ketua API, Ade Sudrajat di kantor Kementerian Perindustrian, beberapa waktu lalu.

Menurut Ade, dalam beberapa tahun terakhir, sejumlah perusahaan tekstil tutup lantaran tidak sanggup membayar tarif listrik yang cukup tinggi.

Lebih lanjut, ia menuturkan, saat ini industri TPT belum juga mendapatkan insentif diskon tarif listrik dan penurunan harga gas, yang ada di Paket Ekonomi II dan III.

"Beban listrik untuk industri hulu mencapai 25% dari total biaya produksi, sedangkan untuk industri tenun sekitar 18%," terangnya.

Untuk itu, Ade meminta kepada pemerintah untuk mempertimbangkan kembali rencana kenaikan tarif listrik untuk industri karena sangat memberatkan.

"Ini sangat berat, kita sudah dihajar harga gas yang tinggi, impor TPT yang semakin tinggi, sekarang ditambah lagi kenaikan tarif listrik," tutur Ade.

Seperti diketahui, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana mengubah formula tarif listrik nonsubsidi Maret 2018.

Rencana tersebut berdasarkan permintaan PLN untuk menggunakan harga batubara acuan sebagai komponen perhitungan tarif dasar listrik.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:29 WIB

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jakarta-Pengelola usaha Warkop Digital memanfaatkan momentum pelaksanaan program sosialisasi Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang digelar Badan Perlindungan Pekerja…

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…