Final Piala Presiden Jadi Momen yang Ditunggu Ratusan Juta Masyarakat Indonesia

Oleh : Ridwan | Sabtu, 17 Februari 2018 - 12:05 WIB

Final Piala Presiden 2018
Final Piala Presiden 2018

INDUSTRY.co.id -Jakarta, Partai puncak Piala Presiden 2018 menjadi siaran langsung yang paling dinanti pada akhir pekan ini. Persija Jakarta dan Bali United akan saling beradu di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada laga final.

Rangkaian acara final Piala Presiden 2018 ini akan disiarkan langsug oleh Indosiar mulai pukul 15.00 WIB.

Dimulai pada sore hari karena terlebih dahulu mempertandingkan duel perebutan posisi ketiga antara PSMS Medan dan Sriwijaya FC pada pukul 15.30 WIB.

Sejumlah atraksi menarik akan mengiringi gelaran final Piala Presiden 2018. Pada pukul 19.30 WIB, partai puncak antara Persija dan Bali United pun dipertandingkan.

Antusiasme penonton menyaksikan final Piala Presiden 2018 sudah diantisipasi panitia pelaksana turnamen. Mereka menyiapkan giant screen atau layar raksasa buat yang tak kebagian tiket masuk.

Kemeriahan acara dan fanatisme suporter itu membuat sekitar 66.000 tiket yang disiapkan Panitia Pelaksana Piala Presiden 2018 tak cukup. Tiket online maupun on the spot pada Sabtu pagi sudah ludes terjual.

"Kami umumkan bahwa berdasarkan informasi dari Panitia Penyelenggara seluruh tiket sudah habis terjual (sold out) baik tiket online maupun offline," demikian pernyataan resmi Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK) yang diterima Redaksi Kompas.com.

"Kami informasikan bahwa (massa di) GBK membeludak dan menghimbau agar masyarakat yang belum memiliki tiket agar tidak datang untuk menambah antrean pada ticket box yang ada di area GBK. (Mereka) Dipastikan tidak akan memperoleh tiket terkait."

"Bagi masyarakat yang telanjur datang dan tidak mendapatkan tiket, panitia menyiapkan layar raksasa (giant screen) yang disediakan di Plaza Timur." Demikian pernyataan resmi pengeola Komplek GBK.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…