2.000 Polisi Solo Siap Amankan Delapan Besar Piala Presiden

Oleh : Herry Barus | Kamis, 01 Februari 2018 - 03:35 WIB

Piala Presiden 2018 (Foto Dok Industry.co.id)
Piala Presiden 2018 (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Solo- Polres Kota Surakarta telah menyiapkan sebanyak 2.000 personel gabungan untuk pengamanan pertandingan babak delapan Besar Piala Presiden 2018 yang akan digelar di Stadion Manahan Solo, pada tanggal 3 hingga 4 Februari mendatang.

Kepala Bagian Operasional Polres Kota Surakarta Kompol Arief Joko, di Solo, Rabu, (31/1/2018) mengatakan untuk soal teknis pengamanan masih menunggu hasil rapat koordinasi dengan Panitia Pengelenggara (Panpel) Piala Presiden yang digelar Rabu petang ini, tetapi jika berpedoman pada pertandingan sebelumnya, 2.000 personel gabungan siap diterjunkan guna mengamankan kegiatan nasional tersebut.

Arief Joko mengatakan pihaknya akan membagi dalam menempatkan personel antara lain di kawasan Stadion Manahan, termasuk akses menuju stadion hingga penyekatan batas kota serta lokasi-lokasi tertentu.

"Kami dalam pengamanan juga melakukan pengawalan tim-tim yang berlaga dari penginapan hingga lokasi pertandingan," kata Arief Joko.

Pihaknya akan melakukan rapat koordinasi dengan pihak Panpel di Balai Persis, membahas soal pengamanan suporter pendukung tim yang berlaga babak delapan besar ini.

Pihaknya juga menyarankan kepada para suporter tentang apa saja yang boleh dibawa melihat timnya yang sedang berlaga. Mereka wajib mengarahkan kepada anggotanya tentang barang bawaannya.

Selain itu, pihaknya juga akan meminta bantuan kepada suporter Persis Solo, Pasoepati untuk ikut mengawasi pada suporter dari wilayah lain, sehingga ada kemungkinan dengan sesama suporter hal-hal yang tidak diinginkan dapat dicegah.

"Kami dalam pengamanan tetap mengedepankan upaya Preemtif dan Preventif," kata Arief Joko saat mewakili Kapolres Kota Surakarta Kombes Pol Ribut Hari Wibowo.

Polres Kota Surakarta menyarankan agar turnamen 8 Besar Piala Presiden 2018 yang digelar di Stadion Manahan selama dua hari tersebut tidak berturut-turut.

"Alangkah baiknya ada jeda waktu satu hari. Hal ini, menjadi pertimbangan aspek Kamtibmas soal suporter pendukung setiap tim, akan memadati kawasan Solo," ujarnya.

"Kami akan menyampaikan saran ini saat rapat bersama antara jajaran keamanan dengan Panpel Turnamen Piala Preiden 2018 baik dari Pusat maupun daerah," katanya.

Delapan tim yang berhasil lolos ke babak delapan besar turnamen Piala Presiden 2018 antara lain Persija Jakarta, Madura United, PSMS Medan, Arema FC Malang, Bali United, Persebaya Surabaya, Mitra Kukar, dan Sriwijaya FC.

Delapan tim yang lolos tersebut dijadwalkan akan bertemu di Stadion Manahan Solo, tanggal 3 hingga 4 Februari mendatang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Mandala Finance Rilis Kinerja Keuangan Tahun 2023 dan Rencana Strategis Menuju Pertumbuhan Optimal

Kamis, 25 April 2024 - 12:49 WIB

Mandala Finance Rilis Kinerja Keuangan Tahun 2023 dan Rencana Strategis Menuju Pertumbuhan Optimal

PT Mandala Multifinance Tbk mengumumkan kinerja keuangan Tahun Buku 2023, serta rampungnya proses akuisisi oleh MUFG Group, sebuahlangkah strategis yang diyakini akan membawa dampak positif…

Solo Menari

Kamis, 25 April 2024 - 12:01 WIB

Kembali Hadir, Solo Menari 2024 Bakal Digelar di Tiga Situs Ruang Publik

Perhelatan seni dan budaya, Solo Menari 2024, kembali akan digelar pada 29 April 2024 mendatang. Ajang Seni Tari anak bangsa ini terlahir dari semangat untuk melestarikan seni tari dan budaya…

Produk Amaterasun

Kamis, 25 April 2024 - 11:52 WIB

Amaterasun Hadirkan 100% Physical Sunscreen yang 'Almost No Whitecast'

Amaterasun, brand  kecantikan lokal yang dikenal sebagai “SPF Spesialist” dengan Intelligent DNA Guardian Technology™, yang dapat melindungi kulit hingga level DNA pertama di Indonesia…

Ilustrasi aset kripto

Kamis, 25 April 2024 - 11:51 WIB

Sah! fanC, Token untuk Konten Kreator Resmi Diperdagangkan di Indonesia

Aset kripto baru, Token fanC akan resmi diperdagangkan di Indonesia. Token ini mengadopsi teknologi blockchain yang mengembangkan teknologi internet terkini untuk pembuat konten, seperti NFT,…

Direktur Utama BRI Sunarso

Kamis, 25 April 2024 - 11:47 WIB

BRI Bukukan Laba Rp15,98 Triliun di Triwulan I 2024

Di tengah dinamika kondisi ekonomi dan geopolitik global yang penuh dengan tantangan, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mampu membukukan pertumbuhan laba yang positif, dimana hingga akhir…