Perum Jamkrindo Berikan Penghargaan Untuk Unit Kerja Berprestasi

Oleh : Wiyanto | Rabu, 31 Januari 2018 - 18:00 WIB

Dirut Perum Jamkrindo Randi Anto (Foto Anto)
Dirut Perum Jamkrindo Randi Anto (Foto Anto)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Direktur Utama Perusahaan Umum (Perum) Jaminan Kredit Indonesia, Randi Anto memberikan penghargaan kepada beberapa unit kerja berprestasi terbaik untuk Kategori Imbalan Prestasi Unit Kerja (IPUK) Terbaik 2017 , Kategori Penjaminan Bersih Terbaik 2017 dan Kategori Realisasi Klaim dan Pencapaian Subrogasi Terbaik 2017.

Acara penghargaan ini diberikan dalam acara Malam Keakraban dan Apresiasi Unit Kerja 2017 yang digelar pada Selasa 30 Januari 2018, di Hotel Mercure Jakarta. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Focus Group Discussion (FGD) dan Rapat Koordinasi Nasional 2018 yang dihadiri oleh seluruh jajaran Dewan Pengawas, Direksi, Seluruh Kepala Divisi, Kepala Kantor Wilayah dan Kepala Kantor Cabang Khusus Perum Jamkrindo.

Berikut unit kerja terbaik untuk Kategori Penjaminan Bersih Terbaik 2017 yakni Kantor Cabang Makassar, Kantor Cabang Jayapura dan Kantor Cabang Sukabumi. Dan untuk kategori Realisasi Klaim dan Pencapaian Subrogasi Terbaik 2017 peringkat I diberikan kepada Kantor Cabang Makassar, Peringkat ke 2, Kantor Cabang Padang dan peringkat 3 Kantor Cabang Semarang. Sementara untuk Kategori Imbalan Prestasi Unit Kerja (IPUK) Terbaik 2017 diberikan untuk Kantor Cabang Surabaya, Kantor Cabang Banjarmasin dan Kantor Cabang Purwakarta.

Di kesempatan ini, Dirut Perum Jamkrindo Randi Anto mengucapkan terimkasih atas pencapaian kinerja terbaik dari unit kerja yang ada di Perum Jamkrindo selama tahun 2017. Dia pun meminta agar seluruh unit kerja untuk meningkatkan kembali prestasinya sehingga Perum Jamkrindo mampu mencapai target perusahaan yang sudah ditentukan tahun 2018.

Sebelumnya, Randi Anto bersama-sama dengan jajaran manajemen menggelorakan semangat perubahan untuk seluruh insan Perum Jamkrindo untuk akselerasi pertumbuhan bisnis dan pencapaian target perusahaan tahun 2018. Randi Anto juga mengatakan bahwa kedepan insan Perum Jamkrindo harus lebih mengedepankan efisiensi, meningkatkan produktivitas dan harus jeli dalam melihat risiko bisnis.

Yang tak kalah penting bagi seluruh insan Jamkrindo ialah harus dapat mengembangkan diri dengan lebih membuka wawasan yang lebih luas lagi. "Jangan hanya diam ditempat , harus berani keluar dari zona aman dan berkolaborasi untuk mendapatkan hasil yang lebih baik," tegas Randi Anto.

Lebih lanjut, dia juga menyampaikan bahwa sebagai upaya menyatukan, menyelaraskan langkah strategi, serta menciptakan sinergi yang kuat guna mewujudkan pencapaian target, maka diperlukan koordinasi yang solid dan komunikasi efektif antara jajaran Direksi dan manajemen Kantor Pusat, Kantor Wilayah, Kantor Cabang serta Kantor Unit Pelayanan diseluruh wilayah Indonesia.

"Untuk itu, seluruh Insan Jamkrindo haruslah berkomitmen untuk melaksanakan pencapaian target perusahaan sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya dengan selalu mengedepankan prinsip Good Corporate Governance (GCG). Saya katakan ayo maju untuk Jamkrindo. Let’s Change & Grow," katanya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

 PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)

Jumat, 29 Maret 2024 - 07:00 WIB

Ini Strategi ARNA Bidik Laba Bersih Rp461 Miliar di 2024

PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA) berhasil membukukan penjualan bersih sebesar Rp2,4 triliun, serta laba bersih yamg mencapai Rp445,29 miliar sepanjang tahun 2023.

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin