Pelaksanaan PUPS BRI Syariah Ditargetkan Sebelum Maret 2018

Oleh : Abraham Sihombing | Kamis, 18 Januari 2018 - 17:13 WIB

Dirut BRI Suprajarto, (Foto Rizki Meirino)
Dirut BRI Suprajarto, (Foto Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Bank BRI Syariah ditargetkan bakal melaksanakan Penawaran Umum Perdana Saham (PUPS) sebelum Maret 2018. Sebelum melaksanakan PUPS tersebut, Bank BRI Syariah diharapkan dapat masuk ke dalam kategori Bank Umum Kegiatan Usaha (BUKU) III.

Demikian ditegaskan oleh Suprajarto, Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), induk usaha PT Bank BRI Syariah, di Jakarta, baru-baru ini.

“Sebagai induk usaha, Bank BRI akan mendukung rencana BRI Syariah untuk melakukan PUPS. Selain PUPS, Bank BRI juga akan menyetorkan dana untuk tambahan modal BRI Syariah guna mempercepat kenaikan peringkat ke kategori bank kelas menengah,” papar Suprajarto.

Suprajarto menuturkan, Bank BRI akan mempersiapkan dana antara Rp4-5 triliun untuk meningkatkan modal berbagai anak usahanya, salah satunya adalah BRI Syariah.

Rencananya, Bank BRI akan mengalokasikan Rp1 triliun dari dana tersebut dan akan disetorkan untuk penambahan modal BRI Syariah. Karena itu, penambahan modal tersebut dilakukan untuk memperlancar rencana BRI Syariah dalam merealisasikan PUPS.

Sementara itu, Sis Apik Wijayanto, Direktur Kelembagaan Bank BRI, mengungkapkan, hingga kini Bank BRI masih memproses rencana PUPS BRI Syariah tersebut.

Salah satu hal yang masih belum diputuskan adalah terkait dengan besaran saham yang akan ditawarkan kepada investor publik melalui PUPS tersebut.

“Kami ingin tetap menjadi pemegang saham mayoritas di BRI Syariah. Tetapi kami belum memutuskan besaran rasio saham yang akan ditawarkan ke publik, entah 20% atau 30% atau 40%,” ujar Sis Apik.

Rencana PUPS tersebut telah diwacanakan sejak tahun lalu. Bahkan, Bank BRI berharap PUPS tersebut dapat menghimpun dana hingga Rp1 triliiun. Dana itu akan digunakan untuk membiayai penambahan modal bank. (Abraham Sihombing)

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PempekRoyal

Kamis, 25 April 2024 - 15:05 WIB

Siap Support Franchisee di Seluruh Indonesia, PempekRoyal Hadirkan Solusi Bisnis Makanan Tidak Tergantung Chef

Bisnis makanan seringkali mengalami kendala chef mengundurkan diri, dan ketika terjadi pergantian chef, rasa berbeda, maka jumlah konsumen menurun. Di luar itu, juga ada resiko membuang produk…

Dok. Kommo

Kamis, 25 April 2024 - 14:45 WIB

WhatsApp Chatbot dari Kommo: Hadir Karena Kesadaran akan Pentingnya Menghadirkan Solusi Fleksibel untuk Bisnis

Perubahan lanskap bisnis dewasa ini telah menuntut adaptasi yang cepat dari perusahaan-perusahaan di berbagai sektor. Dengan berkembangnya teknologi dan perubahan perilaku konsumen, bisnis tidak…

PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

Kamis, 25 April 2024 - 14:41 WIB

Road to Devcon Ethereum Akan Diselenggarakan di Asia Tenggara, PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

PT Pintu Kemana Saja (PINTU), platform jual beli dan investasi crypto kembali melanjutkan rangkaian Road to Devcon Ethereum 2024 setelah di tahun 2023 lalu melakukan roadshow ke tiga universitas.

Dwidayatour Carnival 2024

Kamis, 25 April 2024 - 13:27 WIB

Dwidayatour Gelar Dwidayatour Carnival presented by.Mandiri di Gandaria City

Memasuki tahun ke-8, Dwidayatour Carnival presented by Mandiri digelar kembali. Pameran produk wisata yang kerap ditunggu-tunggu para pecinta travel ini akan kembali digelar di Gandaria City,…

Mandala Finance Rilis Kinerja Keuangan Tahun 2023 dan Rencana Strategis Menuju Pertumbuhan Optimal

Kamis, 25 April 2024 - 12:49 WIB

Mandala Finance Rilis Kinerja Keuangan Tahun 2023 dan Rencana Strategis Menuju Pertumbuhan Optimal

PT Mandala Multifinance Tbk mengumumkan kinerja keuangan Tahun Buku 2023, serta rampungnya proses akuisisi oleh MUFG Group, sebuahlangkah strategis yang diyakini akan membawa dampak positif…