Presiden Jokowi Ingin Semakin Mesra dengan Partai Golkar

Oleh : Herry Barus | Rabu, 17 Januari 2018 - 22:59 WIB

Presiden Jokowi dan Mensos Idrus Marham (Foto Setkab)
Presiden Jokowi dan Mensos Idrus Marham (Foto Setkab)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Pengamat politik dari Indonesian Public Institute Karyono Wibowo menilai sinyal politik yang dapat dibaca seiring keputusan Presiden Jokowi menunjuk Idrus Marham masuk di Kabinet Kerja adalah Presiden ingin semakin "mesra" dengan Golkar.

"Dengan masuknya Idrus Marham di kabinet pemerintahan menggantikan posisi Khofifah yang kini menjadi bakal calon Gubernur Jawa Timur, sementara Airlangga Hartarto tetap dipertahankan di kabinet, maka pesan politik yang dapat dibaca adalah adanya kecenderungan Presiden Joko Widodo semakin 'mesra' dengan Golkar," ujar Karyono dihubungi awak media di Jakarta, Rabu (17/1/2018)

Dia menilai, masuknya Idrus menjadi Menteri Sosial dalam perombakan terbatas bisa jadi merupakan hasil negosiasi politik di internal Golkar.

"Boleh jadi posisi menteri tersebut sebagai kompensasi lepasnya posisi sekjen yang dijabat selama beberapa periode. Selain itu, kemungkinan ada 'deal' juga dengan dukungan Golkar ke Khofifah di Pilgub Jatim," kata Karyono.

Namun terlepas dari "deal" dan negosiasi politik di internal Golkar, dengan bertambahnya kader Golkar di kabinet, kata dia, Jokowi tengah berhitung posisi pemerintahannya masih aman.

Sebab dengan masuknya Idrus di Kabinet, berarti ada tiga kader Golkar yang menjadi menteri. Hal itu semakin memastikan dukungan Golkar terhadap pemerintahan Jokowi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…

Diskusi bertajuk Tuntutan Implementasi Bisnis Properti & Pembiayaan Hijau (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 19:33 WIB

Kian Prospektif, Stakeholder Harap Insentif Properti Hijau

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya mendorong konsep bisnis berkelanjutan di sektor properti termasuk sektor pembiayaannya.

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…