Terjadi Perubahan Pola Konsumsi Pada Inflasi 2017

Oleh : Hariyanto | Rabu, 03 Januari 2018 - 10:15 WIB

 Suhariyanto Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) (dok-INDUSTRY.co.id)
Suhariyanto Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) (dok-INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY co.id -Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) merilis inflasi selama tahun 2017 sebesar 3,61%. Angka ini berada jauh dibawah inflasi yang ditetapkan dalam APBN-P 2017 yakni sebesar 4,3%.

Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto menuturkan,Pada inflasi 2017 terjadi perubahan pola konsumsi.

Dari yang tadinya terkontribusi dari kelompok bahan makanan dan kelompok makanan jadi menjadi ke kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar.

Ia menerangkan,telah terjadi kenaikan indeks dari 126,71 pada Desember 2016 menjadi 131,28 pada Desember 2017.

"Pada 2017 pattern-nya berubah, volatile food tidak berpengaruh besar karena pengendalian harga barnag yang diatur pemerintah lumayan bagus," terang Kecuk di Kantor Pusat BPS,Jakarta, Selasa (2/1/2018).

Untuk kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar menyumbang sebesar 5,14%, kelompok bahan makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau sebesar 4,10% dan kelompok bahan makanan sebesar 1,26%.

"Pemerintah menyadari ada kebijakan reformasi subsidi yang lebih tepat sasaran yaitu kenaikan tarif listrik 900 VA sejak Januari. Dampaknya mulai terlihat pada Mei 2017. Dan itulah yang mewarnai pergerakan inflasi 2017," ungkapnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin

Peluncuran Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version

Jumat, 29 Maret 2024 - 03:52 WIB

bubbME.AI Meluncurkan Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version di Indonesia Pavilion di SXSW 2024

Salah satu dari sepuluh startup di ‘Indonesia Pavilion’ SXSW 2024, bubbME.AI: Gim ponsel ‘peliharaan’ pertama di dunia yang memberikan edukasi dan mengatasi Kekerasan Berbasis Gender…