Bakti Nusantara Bangun Gedung Sekolah Baru Sekon di Timor Tengah Utara

Oleh : Candra Mata | Sabtu, 16 Desember 2017 - 17:02 WIB

Keceriaan anak-anak di Sekon (dok INDUSTRY.co.id)
Keceriaan anak-anak di Sekon (dok INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Sekon, Timor Tengah Utara, 14 Desember 2017, menjadi puncak kegiatan Bakti Nusantara tahun 2017, Asisten Pembangunan dan Ekonomi Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Robertus Nahas, meresmikan bangunan baru SMP Negeri Sekon.

Hadir pula Dandim 1618/TTU, Kapolres TTU, serta Komandan Yonif 742/SWY yang sejak awal mendukung dan mengawal kesuksesan pembangunan.

Bangunan SMP Negeri Sekon telah dibangun sejak 16 September 2017 dan berhasil diselesaikan dalam 3 (tiga) bulan, sekaligus menjadi simbol gotong royong Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan masyarakat lokal.

Bersama dengan Yonif 742/SWY, Bakti Nusantara mendirikan bangunan baru untuk SMP Negeri Sekon, mempertimbangkan kondisi bangunan lama dirasa sangat tidak layak untuk kegiatan belajar mengajar.

Bakti Nusantara (BN) adalah kegiatan pengabdian masyarakat yang diinisiasi oleh Ikatan Alumni SMA Taruna Nusantara (Ikastara). Kegiatan ini menyinergikan kekuatan alumni yang saat ini berada di TNI/Polri maupun sipil, serta berkolaborasi dengan seluruh institusi terkait, di level pusat maupun daerah.

Pelaksanaan BN pun meliputi pengembangan 3 (tiga) aspek, yakni kesejahteraan (Bangun Nusantara), kesehatan (Sehat Nusantara), dan pendidikan (Insiprasi Nusantara).

BN pada dasarnya bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat serta menjadi inspirasi dalam membangun sebuah peradaban yang maju dan berkarakter.

Pada layanan kesehatan, tercatat peserta layanan ksesehatan bahkan membludak lebih dari 300 orang, sunat massal mencapai 86 orang, sedangkan operasi katarak 49 orang, dan bibir sumbing 14 orang.

Puluhan kartu pos inspirasi dari diaspora Indonesia serta 300 kilogram buku juga disumbangkan ke SMP Negeri Sekon serta beberapa komunitas lokal lain di Kabupaten Timor Tengah Utara.

Lebih dari 40 relawan dan 114 tenaga kesehatan turut hadir untuk melayani dan menginspirasi masyarakat. Belum lagi tim PGRI Pusat, RSUD Kefamenanu, Siloam Kupang, serta Kwarnas Gerakan Pramuka yang ikut mengirimkan timnya untuk memberikan pelatihan dan insipirasi bagi warga, tak hanya Desa Sekon, tetapi juga masyarakat Kecamatan Insana, bahkan penduduk luar kabupaten yang turut serta, papar Ketua Pelaksana, Wahyu Andito, dalam laporan pelaksanaan.

Rangkaian kegiatan ini didukung antara lain oleh Wardah, Yayasan Anugerah Sentosa, Telkomsel, Ikastara Pertamina, Yayasan Matahati, Medina, Tour de Pirikan, Siloam, Mucoindo Prakasa, Paradua Bangun Nusantara, dan Bosowa.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Optimalkan PMN 2024, Hutama Karya Pastikan Keberlangsungan Perusahaan Jalan Tol Trans Sumatera

Rabu, 24 April 2024 - 09:27 WIB

Optimalkan PMN 2024, Hutama Karya Pastikan Keberlangsungan Perusahaan Jalan Tol Trans Sumatera

Selama satu dekade terakhir, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) berhasil menghubungkan konektivitas 8 provinsi di Sumatra melalui ketersediaan infrastruktur jalan tol. Pencapaian ini tidak…

Peran perempuan di sektor parekraf

Rabu, 24 April 2024 - 09:10 WIB

UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism Jadi Momen Perkuat Peran Perempuan di Sektor Parekraf

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan, pelaksanaan 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism in Asia and the Pacific di Bali…

Jababeka Residence

Rabu, 24 April 2024 - 08:12 WIB

Jababeka Residence Sukses Bikin Sektor Properti di Timur Jakarta Berkembang Pesat

Pengembangan properti yang dilakukan oleh Jababeka Residence di kota hijau Cikarang telah menjadi barometer industri properti di Timur Jakarta. Selain memiliki fasilitas infrastruktur terlengkap…

Dankormar Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi Cek Peralatan Senjata

Rabu, 24 April 2024 - 06:38 WIB

Dankormar Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi Cek Peralatan Senjata

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP. didampingi Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan…

Dankormar Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi Olahraga Bersama Menembak Pistol

Rabu, 24 April 2024 - 06:29 WIB

Dankormar Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi Olahraga Bersama Menembak Pistol

Guna menjaga kebugaran tubuh dan meningkatkan kemampuan menembak Pistol, Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP. didampingi…