Terima Kasih Jenderal Gatot, Selamat Bertugas Marsekal Hadi

Oleh : Jaya Suprana | Senin, 11 Desember 2017 - 11:54 WIB

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (Foto Dok Industry.co.id)
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Kelemahan manajemen lembaga kepemerintahan Indonesia adalah ketiadaan kesinambungan kebijakan. Setiap terjadi pergantian pejabat tertinggi di suatu kementerian maka terjadi pula pergantian kebijakan pada kementerian tersebut.

Apabila yang diganti adalah kebijakan yang kurang baik maka dampak pergantian kebijakan adalah positif. Namun apabila yang diganti adalah kebijakan yang baik untuk kepentingan rakyat maka dampak pergantian kebijakan adalah buruk bagi kepentingan rakyat.

Panglima TNI Baru

Pada hari Jumat 8 September 2017, di Istana Negara Jakarta, Presiden Joko Widodo melantik Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI menggantikan Jenderal Gatot Nurmantyo. Yang menghadirkan harapan positif tentang kesinambungan kebijakan TNI adalah seusai dilantik, Hadi mengucapkan terima kasih kepada pendahulunya serta langsung menegaskan bahwa dirinya akan melanjutkan program kerja yang sudah dicanangkan oleh Gatot.

"Saya ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada senior saya, Jenderal Gatot Nurmantyo yang selama ini telah membimbing saya untuk bisa sampai ke pucuk pimpinan. Banyak yang diberikan oleh Jenderal Gatot kepada saya. Kemudian apa yang sudah direncanakan Jenderal Gatot adalah sinkronisasi kekuatan terhadap pembangunan nasional," ujar Hadi.

Ia mengatakan ada lima program prioritas pembangunan yakni berlokasi di Natuna, Tarakan, Morotai, Biak, Merauke dan Selaru. "Program itu akan kami lanjutkan karena sejalan dengan program pembangunan yang sudah dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo," kata Hadi.

Program lainnya yang akan direalisasikan yakni pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI yang disesuaikan dengan Rencana Strategis (Renstra) 2014-2019. "Alutsista yang dimiliki TNI saat ini, kami berpedoman pada 'Minimum Essential Force'. Saat ini, sudah masuk renstra kedua 2014-2019, sehingga kami menunggu saja apa yang segera harus dipenuhi,".

Kerakyatan

Melalui naskah yang dimuat RMOL ini, saya mengucapkan Terima Kasih kepada Jenderal Gatot Nurmantyo yang telah paripurna menunaikan tugas sebagai Panglima TNI secara sangat baik, serta Selamat Bertugas kepada Marsekal Hadi Tjahjanto yang telah dilantik menjadi Panglima TNI berdasar Keputusan Presiden nomor 83/TNI/2017.

Dengan penuh kerendahan hati saya memberanikan diri untuk memohon Panglima TNI yang baru, Marsekal Hadi Tjahjanto untuk berkenan melanjutkan semangat kerakyatan Panglima TNI yang lama, Jenderal Gatot Nurmantyo yang telah terbukti melanjutkan semangat kerakyatan Panglima TNI yang pertama yaitu Jenderal Besar Soedirman.

InsyaAllah, Panglima TNI, Hadi Tjahjanto yang juga berasal dari keluarga wong cilik senantiasa menjunjung tinggi makna luhur yang terkandung di dalam slogan "Bersama Rakyat, TNI Kuat" dan sebaliknya "Bersama TNI, Rakyat Kuat" sebagai pengejawantahan semangat kemanunggalan TNI dengan rakyat. MERDEKA! [***]

JAYA SUPRANA, adalah yang mendambakan kemanunggalan TNI dengan rakya

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan OCBC 2024

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:42 WIB

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan OCBC 2024

PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2024 di OCBC Tower, Jakarta. Dalam rapat tersebut, Bank memperoleh persetujuan atas seluruh mata acara…

Petugas Bank Mandiri mengecek keuangan yang akan ditukarkan ke masyarakat

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:39 WIB

Antisipasi Kebutuhan Nasabah pada Ramadhan & Idul Fitri, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Secara Net sebesar Rp 31,3 Triliun

Bank Mandiri menyiapkan net kebutuhan uang tunai sekitar Rp 31,3 triliun untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan uang tunai di masyarakat selama 30 hari ke depan, yaitu pada 18 Maret –…

Gelar Safari Ramadan, Jamkrindo Lakukan Kegiatan Sosial di Tarakan

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:27 WIB

Gelar Safari Ramadan, Jamkrindo Lakukan Kegiatan Sosial di Tarakan

Dalam rangka Ramadan, sekaligus sebagai rangkaian peringatan HUT ke-54 pada tanggal 1 Juli 2024 mendatang, PT Jamkrindo melakukan kegiatan Safari Ramadan di beberapa daerah. Dalam kegiatan Safari…

Danamon dan Central Park Mall Berkolaborasi Perkuat Ekosistem Finansial

Selasa, 19 Maret 2024 - 07:15 WIB

Danamon dan Central Park Mall Berkolaborasi Perkuat Ekosistem Finansial

Sebagai bagian dari komitmen untuk mengembangkan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) menjadi grup keuangan terkemuka, dengan profitabilitas yang berkelanjutan, Danamon terus melakukan berbagai…

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) yang mengangkat tema 'Biaya Kuliah Tinggi, Pinjaman Pendidikan Jadi Solusi?', Senin (18/3).

Selasa, 19 Maret 2024 - 07:15 WIB

Wow! Kabar Baik bagi Mahasiswa yang tidak mendapatkan KIP, Pemerintah Bakal Siapkan Pinjaman Lunak Tanpa Bunga

Jakarta, FMB9 - Pemerintah tengah mengkaji pinjaman sangat lunak untuk mahasiswa sebagai solusi pendanaan pendidikan di perguruan tinggi. Masih belum terjangkaunya biaya pendidikan tinggi bagi…