Kopi Indonesia Jangkau Penikmat Kopi Sabah Malaysia

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 02 Desember 2017 - 08:52 WIB

Kopi Indonesia (Foto Ist)
Kopi Indonesia (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Sabah - Produk kopi Indonesia dipromosikan pada festival kopi yang berlangsung 1-3 Desember 2017 di Suria Sabah Shopping Mall Kota Kinabalu Negeri Sabah, Malaysia.

Festival kopi ini memamerkan berbaga jenis produk dan layanan kopi ini, Indonesia diwakili Kopi Kapal Api dari Jakarta, Madbottle Coffee dari Solo dan Gerobak Kopi dari Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.

Selain itu, Konsulat Jenderal RI Kota Kinabalu menggandeng pula cafe di Negeri Sabah yang menjual dan mengimpor kopi produk Indonesia yaitu Inch Coffee dan Mountain Coffee Roaster Kopi.

Konsul Jenderal RI Kota Kinabau, Sabah, Akhmad DH Irfan, Jumat menyatakan, peserta dari Indonesia mendemonstrasikan coffee brewing biji kopi asal Indonesia.

Ia menambahkan, Indonesia yang memproduksi kopi sebanyak 660.000 ton per tahun dengan cita rasa yang dikenal di belahan dunia. "Kopi Indonesia sangat diminati warga negara Malaysia di Sabah," ujar dia.

Sehubungan dengan tingginya minat warga negara di Sabah (Malaysia) terhadap kopi Indonesia menjadi peluang pasar untuk meningkatkan ekspor. Sebab, turis mancanegara dari Tiongkok, Korea dan Jepang pun sangat meminati kopi Indonesia sebagai ole-ole.

KJRI Kota Kinabalu merilis data impor Negeri Sabah terhadap kopi Indonesia dalam kurung waktu Januari 2017 hingga Juni 2017 senilai Rp14 miliar per bulan.

Oleh karena itu, keikutsertaan Indonesia memamerkan produk kopi pada festival ini semakin meningkatkan ekspor kopi ke negara itu. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…

Krisdayanti kenalkan produk bulu mata palsu Lavie Beauty X Krisdayanti.

Kamis, 25 April 2024 - 00:31 WIB

Tak Sarankan Extention Bulu Mata, Krisdayanti Luncurkan Bulu Mata Palsu Karyanya

Setelah puluhan tahun selalu menggunakan bulu mata palsu, akhrinya Krisdayanti mengenalkan bulu mata palsu karyanya sendiri, Lavie Beauty X Krisdayanti.

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).