Jaminan Keamanan Berinvestasi Penting Bagi Pelaku Industri Properti

Oleh : Herry Barus | Rabu, 29 November 2017 - 07:34 WIB

Ketua Umum DPP Real Estate Indonesia Soelaeman Soemawinata saat memimpin rapat DPP REI di Hotel The Anvaya, Kuta, Bali, Sabtu (1/4/2017). (INDUSTRY/Rizki Meirino)
Ketua Umum DPP Real Estate Indonesia Soelaeman Soemawinata saat memimpin rapat DPP REI di Hotel The Anvaya, Kuta, Bali, Sabtu (1/4/2017). (INDUSTRY/Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Medan- Realestate Indonesia (REI) meminta pemerintah menjamin keamanan dan kepastian hukum berinvestasi di sektor properti menyusul masuknya tahun politik mulai 2018.

"DPP REI sudah dan akan terus meminta dan mengingatkan pemerintah tentang pentingnya jaminan kepastian hukum pada tahun politik khususnya Pemilihan Presiden 2019," kata Ketua DPP REI Soelaeman Soemawina di Medan, Sumatera Utara, Selasa (28/11/2017)

Dia berada di Medan menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) REI Sumut XI dan pelantikan kepengurusan 2017-2020 dengan ketua terpilih Andi Atmoko Panggabean.

Menurut Soelaeman Soemawina, jaminan keamanan investasi dinilai penting agar bisnis sektor properti tudak terpuruk.

"Beberapa tahun terakhir bisnis sektor properti menurun dan baru sedikit membaik pada akhir 2017," ujar Soelaeman.

Kalau tidak terjamin, kata Eman panggilan akrab Soelaeman, sektor properti mulai 2018 akan melemah lagi.

Bahkan pelemahan sektor properti itu bisa berlanjut lebih lama karena ada Pilpres di 2019.

Dia menjelaskan, meski Pilpres pada 2019, agenda politik itu sudah mulai akan dirasakan pada 2018.

Oleh karena itu, ujar Eman, REI menilai pemerintah harus mengawal agenda politik itu sejak 2018.

Apalagi, kata dia, hingga saat ini, pengembang masih terhambat dengan aturan pemerintah kabupaten/kota yang dinilai memberatkan.

"Meski Presiden Joko Widodo sudah mengeluarkan banyak regulasi untuk memudahkan, namun belum terealisasi di daerah," katanya.

Dia memberikan contoh PP 64 tentang Bea Perolehan Hak atas Bangunan (BPHTB) yang belum dijalankan pemerintah daerah. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…