Percepat Pengembangan KEK Sei Mangkei, PTPN III Gandeng Pertagas, KA Logistik dan Unilever

Oleh : Ridwan | Selasa, 28 November 2017 - 07:00 WIB

Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei (ist)
Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei (ist)

INDUSTRY.co.id - Sei Mangkei, PTPN III (Persero), selaku pengelola KEK Sei Mangkei, menggandeng sejumlah BUMN seperti Pertagas dan PT KA Logistik (KALOG) serta Unilever dalam upaya mempercepat pengembangan investasi dan infrastruktur di KEI Sei Mangkei-Sumatera Utara.

Untuk mewujudkan hal itu, PTPN III (Persero) yang juga merupakan induk dari Holding Perkebunan Nusantara (mencakup PTPN I-PTPN XIV) melakukan tujuh kerjasama dan MOU sebagai hasil dari Rapat Kerja Kemenko Bidang Perekonomian, KEK Sei Mangkei, Senin (27/11/2017).

"Kami mengharapkan penandatanganan perjanjian dan MOU ini dapat semakin mempercepat perkembangan investasi dan pembangunan infrastruktur di KEK Sei Mangkei," jelas Sekretaris Perusahaan PTPN III Holding Perkebunan Nusantara, Furqan Tanzala dalam siaran pers di Jakarta (27/11/2017).

Furqan menjelaskan, penandatanganan perjanjian kerjasama dan Nota Kesepahaman (MOU) antara PTPN III dan mitranya tersebut terdiri dari Perjanjian Kerjasama Penyaluran Gas Bumi di KEK Sei Mangkei antara PTPN III (Persero) dan PT Pertamina Gas (Pertagas), Perjanjian Jual Beli Gas antara PTPN III (Persero) dan Pertagas Niaga, Perjanjian Kerjasama Pemanfaatan Dry Port antara PTPN III (Persero) dan PT Kereta Api Logistik (KALOG), Perjanjian Penggunaan Lahan antara PTPN III (Persero) dan PT Alternatif Protein Indonesia.

Selanjutnya, Nota Kesepahaman (MOU) antara PTPN III (Persero) dan PT All Cosmos Indonesia (Calon investor pembangunan pabrik bio fertilizer), Nota Kesepahaman (MOU) antara PT Industri Nabati Lestari (PT INL) dan PT Unilever Oleochemical Indonesia (Pembeli Stearin & PFAD), Nota Kesepahaman (MOU) antara PT INL dan PT Unilever Trading Indonesia (Pembelian Stearin & PFAD.

Dalam acara penandatanganan tersebut turut hadir Menko Perekonomian Darmin Nasution dan Dirut PTPN III Holding Dasuki Amsir.

Lebih lanjut, Furqan menambahkan, realisasi investasi pembangunan infrastruktur dan industri di KEK Sei Mangkei sampai saat ini sudah mencapai Rp3,99 triliun. Tingkat penggunaan lahan (Occupation Rate) di KEK Sei Mangkei saat ini seluas 212 Ha atau setara 10,96%  dari total luas lahan KEK Sei Mangkei 1.933,80 Ha.

Furqan menjelaskan perkembangan pembangunan pabrik minyak goreng PT Industri Nabati Lestari yang merupakan anak perusahaan dari PTPN III dan PTPN IV per 24 November 2017 sudah mencapai 54%. "Ditargetkan, pabrik dapat beroperasi pada Mei 2018," terangnya.

Beberapa calon investor potensial yang berminat untuk berinvestasi di KEK Sei Mangkei saat ini , ungkapnya, adalah PT Alternatif Protein Indonesia (API) dan PT All Cosmos Indonesia . PT Alternatif Protein Indonesia (PT API) membutuhkan lahan seluas 51 Ha guna mengembangkan industri protein alternatif dan Black Soldier Flies (BSF) dengan membangun Insect Bio Reactors (IBR) dengan nilai investasi US$500 juta.

Selain itu, API merencanakan Ground Breaking pada Januari 2018. Mereka sudah melakukan pembayaran panjar pertama kompensasi lahan seluas 51 Ha pada 23 November 2017 sebesar Rp1,3 miliar dan akan melunasi sisanya paling lambat empat bulan ke depan.

Sedangkan PT All Cosmos Indonesia membutuhkan lahan seluas 7 Ha dan dengan perkiraan investasi sebesar US$30 juta. "PT All Cosmos Indonesia akan melakukan pengembangan industri pupuk (bio kimia fertilizer). Mereka berniat melakukan ground breaking pada Februari 2018." Kata Furqan.

PTPN III (Persero) sebagai Badan Usaha Pembangunan dan Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei berkomitmen untuk terus berupaya melengkapi fasilitas infrastuktur di dalam kawasan industri dan memberikan pelayanan terbaik kepada pelaku usaha (tenant).

Hal ini sejalan dengan visi KEK Sei Mangkei yaitu Menjadi kota industri modern yang berdaya saing tinggi dan berwawasan lingkungan melalui pengembangan sumberdaya alam lokal secara optimal.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…