Pemkot Badung Bidik Wisatawan Amerika-India Kunjungi Bali

Oleh : Chodijah Febriyani | Senin, 27 November 2017 - 09:12 WIB

Kunjungan Wisman ke Bali (Foto ist)
Kunjungan Wisman ke Bali (Foto ist)

INDUSTRY.co.id - Mangupura- Dinas Pariwisata Kabupaten Badung, Bali, membidik wisatawan asal Amerika Serikat dan India untuk datang ke Pulau Bali, karena dua negara ini memiliki kemampuan belanja cukup tinggi setiap kali kunjungan wisata.

"Kami menyasar wisatawan Amerika dan India, karena kemampuan belanja mereka tinggi di atas 1.600 dolar AS per kunjungan," kata Kadisparda Badung, Made Badra, di Mangupura, akhir pekan lalu.

Ia mengatakan, wisatawan dari dua negara itu biasanya datang ke Bali melakukan aktivitas "meeting, incentive, convention, and exhibition" (MICE), menikmati kegiatan spa dan pernikahan (wedding).

Badra yang juga mantan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Badung ini mengatakan, kedua negara ini juga telah diberikan rilis tentang kondisi aktivitas Gunung Agung di Bali yang masih aman untuk dikunjungi.

"Kami juga sudah menyampaikan rilis ke negara-negara asal wisatawan ini agar tidak khawatir datang ke Bali," ujarnya.

Pihaknya optimistis tidak ada pembatalan (cancelation) yang dilakukan wisatawan mancanegara yang ingin berlibur ke Bali umumnya dan Badung khususnya, karena mereka sudah memahami apa yang telah diinformasikan.

"Wistawan sudah memahami bahwa Gunung Agung tidak berdampak buruk terhadap objek-objek wisata khususnya di Kabupaten Badung," ujarnya seperti dilansir Antara.

Ia menerangkan, terkait kunjungan wisatawan mancanegara dalam kurun waktu tiga bulan terakhir Tahun 2017 menunjukkan tren penurunan.

Menurut data yang diperoleh, puncak kunjungan wisatawan mancanegara ke Badung terjadi pada Agustus 2017, sebanyak 587.333 orang wisman. Pada September 2017, menurun menjadi 537.454 orang dan pada Oktober 2017 hanya 450.160 orang.

"Tren penurunan kunjungan wisatawan saat ini karena adanya aktivitas vulkanik Gunung Agung," ujarnya.

Badra mengatakan, hal serupa juga terjadi pada September 2016, kunjungan wisawan mancanegara ke Badung hanya 431.107 orang, Oktober 2016 (turun menjadi 397.413 orang), November 2016 (turun menjadi 369.601 orang) dan Desember 2016 411.177 orang.

"Namun, penurunan kunjungan wisatawan Tahun 2016 ini, dipastikan bukan karena Gunung Agung tetapi karena bulan-bulan tersebut masuk law season," katanya.

Pihaknya tetap optimistis, target kunjungan wisman Tahun 2017 mencapai 5,85 juta orang dapat tercapai. "Kalau kami akumulasikan, jumlah wisman Januari hingga Oktober 2017 sudah mencapai 4,9 juta orang," kata Badra

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Pamapersada Nusantara Jalin Kerjasama Dengan PT Pelita Air Service

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:37 WIB

Fasilitasi Perjalanan Dinas Karyawan, PT Pamapersada Nusantara Jalin Kerjasama Dengan PT Pelita Air Service

PT Pamapersada Nusantara dan Pelita Air Service melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama terkait sarana transportasi pesawat untuk karyawan PAMA Group dalam melaksanakan perjalanan…

IFG Life

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:22 WIB

Sabet Penghargaan Asuransi, IFG Life Tegaskan Komitmen Pulihkan Kepercayaan Publik

Dalam menjalankan bisnisnya, IFG Life menjunjung tinggi tata kelola yang baik dan manajemen risiko yang kuat dan penuh kehati-hatian. Perusahaan juga mengoptimalkan pemanfaatan teknologi untuk…

Group Order Sekarang Bisa Langsung Split Bill dan Pengembalian Dana 100% untuk Dine-in Voucher

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:12 WIB

GrabFood Hadirkan Fitur Pendukung Baru: Group Order Sekarang Bisa Langsung Split Bill dan Pengembalian Dana 100% untuk Dine-in Voucher

Grab, superapp terkemuka di Asia Tenggara, hadirkan ragam fitur pendukung baru yang memanjakan pengguna layanan GrabFood untuk menikmati makanan dengan lebih praktis dan terjangkau. Untuk pemesanan…

Konten Dinamis Media Luar Griya AMG

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:00 WIB

Adaptasi Inovasi Teknologi Periklanan OOH, Alternative Media Group Hadirkan Dynamic OOH

Seiring dengan berkembangnya lanskap periklanan di era digital, AMG (Alternative Media Group) tak ketinggalan turut mengadaptasi inovasi teknologi dalam periklanan OOH (Luar Griya) dengan menghadirkan…

Ilustrasi Umrah di Mekkah

Selasa, 19 Maret 2024 - 13:31 WIB

Meraih Keberkahan Bulan Syawal, Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

Pada momen perayaan ulang tahun Pegadaian ke-123 Tahun dan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriyah yang jatuh pada bulan April ini, Pegadaian menyelenggarakan kegiatan Umrah Akbar Pegadaian dengan…