Pertarungan Drift Pertama dan Terbesar, Intersport World Stage Segera Digelar

Oleh : Hariyanto | Jumat, 03 November 2017 - 07:49 WIB

Intersport World Stage Segaera Digelar
Intersport World Stage Segaera Digelar

INDUSTRY co.id -Jakarta - Intersport World Stage akan menjadi puncak dari rangkaian ajang Intersport World Stage Qualifier yang telah diselenggarakan di empat kota sebelumnya.

Ajang yang diselenggarakan di Parkir Barat JIEXPO pada 4-5 November 2017 ini, akan menjadi pertarungan drift pertama dan terbesar di Indonesia, dengan melibatkan tiga drifter Internasional dan tiga Intersport King.

Tiga Intersport King, yang juga merupakan drifter Indonesia; Emmanuelle Amandio, Alinka Hardianti dan Dika CH akan bertarung dengan tiga drifter Internasional, yaitu; S Chanatpon Kerdpiam - Thailand, Jake Jones - Australia dan Masashi Yokoi - Japan. Ketiga Intersport King akan memberikan kemampuan terbaik mereka untuk menunjukan kepada dunia, bahwa drifter Indonesia memiliki kemampuan yang mumpuni dan mampu bersaing dengan drifter Internasional.

Melalui ajang Intersport World Stage, Kita ingin membuktikan kepada dunia Internasional bahwa pembalap Indonesia memiliki kemampuan yang dapat disejajarkan dengan para pembalap dunia. Kami harap ajang ini dapat memicu semangat dan memotivasi para pembalap Indonesia untuk terus meningkatkan kemampuan mereka, karena pembalap Indonesia memiliki potensi yang luar biasa dan memiliki peluang besar untuk GO International. kata Brand Manager Intersport, Kent di Jakarta, Kamis (2/11/2017).

Intersport World Stage juga merupakan ajang final yang akan mempertemukan para juara Intersport Road to World Stage Qualifier yang telah dilaksanakan di Tangerang, Bandung, Yogyakarta dan Surabaya. Total sebanyak 40 pembalap akan kembali bertanding di Jakarta untuk memperebutkan trophy juara Intersport World Stage 2017. Pemenang Intersport World Stage akan berkesempatan untuk beradu kemampuan dengan drifter Internasional.

Kami bertiga sangat bersemangat menjelang Intersport World Stage, pertarungan drift pertama dan terbesar di Indonesia. Ketiga drifter internasional tersebut adalah yang terbaik di negara mereka masing-masing, kami yakin pertarungan akan berjalan dengan sangat ketat. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kami telah mempersiapkan berbagai hal yang diperlukan, seperti setingan mobil dan latihan untuk menjadi yang terbaik. jelas Emmanuelle Amandio.

Ajang yang pertama kali diselenggarakan pada tahun 2015 telah menjadi ajang yang banyak dinantikan oleh para pembalap rookie dan pro di Indonesia. Sejak diselenggarakan pada Agustus 2017 hingga Oktober 2017, tercatat tidak kurang dari 90 pembalap ambil bagian untuk menjadi yang terbaik di ajang Intersport Road to World Stage Qualifier dan mendapatkan kesempatan untuk GO International.

Intersport selalu berupaya untuk memberikan pengalaman motorsport seutuhnya bagi masyarakat, karenanya kami menghadirkan berbagai kegiatan yang terkait dengan otomotif di ajang Intersport World Stage, yaitu; Proper Car Contest, VR Motion Race Simulator, Gymkhana Show, Taxi Drift Fury, Food Truck Carnival, Auto Bazaar, hingga Photo Contest, tambah Kent.

Intersport juga akan menghibur pengunjung dengan penampilan para DJ sexy dari dalam dan mancanegara, yaitu; DJ Bombshell, DJ Dinar Candy dan DJ Ria Winata. Lebih dari itu, pengunjung yang menyukai performa group band, Intersport akan menampilkan tipe-X, Pas Band, The Sigit, dan Endang Soekamti.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Industri keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB

Asaki Desak Pemerintah Segera Terapkan Antidumping Keramik China, Besaran Tarif Capai 150%

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mendesak KADI untuk bekerja serius dan segera menerapkan kebijakan Antidumping untuk produk keramik impor asal Tiongkok yang secara tren tahunan…

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pembukaan kantor baru Thermo Fisher Scientific

Rabu, 24 April 2024 - 17:50 WIB

Ekspansi di Asia Pasifik, Thermo Fisher Scientific Buka Kantor di Jakarta dan Jalin Kemitraan Baru

Perusahaan menandatangani dua Nota Kesepahaman (MoU) dengan National Battery Research Institute dan Mandaya Hospital Group sebagai bagian dari ekspansi strategisnya di Indonesia