TNI AU Terus Bangun Kekuatan Alutsista

Oleh : Herry Barus | Selasa, 31 Oktober 2017 - 03:00 WIB

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjono. (Foto: Setkab)
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjono. (Foto: Setkab)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengatakan dalam upaya meningkatkan postur dan kemampuan yang tangguh serta profesionalisme, TNI Angkatan Udara terus membangun kekuatan dan memodernisasi alutsista yang dimiliki.

 "Dua dokumen strategis yang telah kita sepakati yaitu Postur TNI Angkatan Udara Tahun 2005-2024 dan Program Kekuatan Pokok Minimum atau Minimum Essensial Force (MEF), hendaknya menjadi pedoman dalam setiap kegiatan perencanaan maupun pelaksanaan program TNI AU," kata Kasau saat memimpin Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran TNI Angkatan Udara TA 2017 sampai dengan akhir Triwulan III, di Ruang Rapat Kasau Mabesau Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (30/10/2017)

Hadir Wakasau Marsdya TNI Hadiyan Sumintaatmadja, Irjenau, Koorsahli Kasau, para Asisten Kasau, Panglima Kotama, Gubernur, Komandan, dan satuan jajaran Mabesau.

 Ke depan, lanjut Hadi, kebijakan TNI Angkatan Udara akan tetap mengarah pada upaya meningkatkan kesiapan operasional guna melaksanakan tugas TNI matra udara di bidang pertahanan, menegakkan hukum dan menjaga keamanan di wilayah udara yuridiksi nasional sesuai dengan ketentuan hukum nasional dan hukum internasional yang telah diratifikasi.

 "Perencanaan strategis Angkatan Udara harus diarahkan pada sasaran yang realistis," ujarnya.

Di bidang percepatan reformasi birokrasi, kata Kasau, TNI AU harus dapat menyiapkan kekuatan pokok menimum yang mampu mendukung pelaksanaan tugas TNI AU baik dalam tugas Operasi Militer untuk Perang maupun tugas Operasi Militer Selain Perang.

Ia pun meminta agar rapat evaluasi ini dapat menjadi media untuk mengetahui berbagai hambatan dan permasalahan yang dihadapi selama kurun waktu tiga triwulan lalu.Selain itu rapat evaluasi juga sebagai wahana mencari solusi terbaik dan umpan balik terhadap hambatan dan permasalahan yang ada.

Dengan demikian hasil evaluasi yang diperoleh dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan untuk pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran Tahun Anggaran berikutnya, kata Kasau.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…