Presiden Jokowi Apresiasi Dua Gelar Juara Prancis Terbuka

Oleh : Herry Barus | Senin, 30 Oktober 2017 - 10:33 WIB

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. (Foto: BadmintonIndonesia.org)
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. (Foto: BadmintonIndonesia.org)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi atas raihan dua gelar juara dalam turnamen bulu tangkis Prancis Terbuka 2017.

"Selamat Tontowi/Liliyana dan Greysia/Apriyani, juara French Super Series 2017. Mereka telah memberi kado indah untuk Sumpah Pemuda -Jkw," demikian cuitan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang dipantau di Jakarta, Senin pagi (30/10/2017)

Presiden Jokowi secara khusus memberikan ucapan selamat tersebut di akun pribadi twitter resminya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengatakan bahwa gelar juara ini merupakan kado indah bagi Indonesia di Hari Sumpah Pemuda ke-89.

"Kita menyaksikan sendiri betapa perjuangan tak kenal lelah yang ditunjukkan putra-putri terbaik bangsa kita seakan menegaskan kedigdayaan Indonesia sebagai bangsa besar yang mampu bersaing," ujar Presiden Jokowi, sebagaimana disampaikan secara tertulis oleh Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Tercatat dua gelar juara berhasil diraih Indonesia dalam turnamen bulu tangkis Prancis Terbuka 2017.

Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir berhasil menjadi yang terbaik dalam partai ganda campuran melalui kemenangan dua set langsung atas pasangan nomor satu dunia asal Tiongkok, Zheng Siwei dan Chen Qingchen, di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Minggu (29/10).

Sebelumnya, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu juga berhasil membuat lagu Indonesia Raya berkumandang dalam partai ganda putri ajang yang sama.

Mereka berdua mengandaskan ganda Korea Selatan, Lee So-hee dan Shing Seung-chan.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

 PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)

Jumat, 29 Maret 2024 - 07:00 WIB

Ini Strategi ARNA Bidik Laba Bersih Rp461 Miliar di 2024

PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA) berhasil membukukan penjualan bersih sebesar Rp2,4 triliun, serta laba bersih yamg mencapai Rp445,29 miliar sepanjang tahun 2023.

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin