Adira Insurance Terapkan Standarisasi Bengkel Rekanan

Oleh : Ahmad Fadli | Rabu, 18 Oktober 2017 - 16:56 WIB

Adira Insurance
Adira Insurance

INDUSTRY.co.id, Jakarta -Guna memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus meningkat, Adira Insurance melakukan program standarisasi para bengkel rekanan atau program Standarisasi Autocilin Anchor Garage 2017. 

“Program ini kami gagas untuk melakukan penyeragaman terhadap seluruh rekanan bengkel Adira Insurance mulai dari manajemen pelayanan petugas bengkel, proses pengerjaan hingga sisi penataan ruangan. Dan di industri asuransi umum kami yang pertama kali menggagas program standarisasi bengkel,” kata Adrianus Suprastio, Head Operation Center Service and Claim Division Head Adira Insurance dalam media gathering, di Jakarta, Rabu (17/10/2017).

Pada tahap awal, Adira Insurance telah melakukan peningkatan standar pelayanan kepada bengkel Karya Murni Sentosa Bekasi dan Karya Mandiri Surabaya. Sosialisasi program standarisasi Autocilin Anchor Garage juga gencar dilakukan kepada bengkel rekanan Adira Insurance lainnya.

“Kami targetkan hingga akhir tahun ini akan ada 3 bengkel lagi yang akan distandarisasi. Antara lain, Jakarta Selatan, Makassar, Medan dan Denpasar,” ujarnya

Dengan standarisasi oleh Adira Insurance tersebut, pihak rekanan bengkel akan mendapat 150 unit kendaraan. “Dengan biaya kemitraan mencapai Rp 400 juta hingga Rp 600 juta, bengkel sudah bisa menjadi rekanan bengkel dari Adira Insurance,” pungkasnya

Ia menambahkan, target yang ingin dicapai dari program tersebut ialah standardisasi  physical evidence, peningkatan kualitas waktu dan pengerjaan perbaikan, zero complain dari pelanggan, dan meminimalisir klaim yang belum dikerjakan.

Pelanggan yang mengalami kerusakan ringan (maksimal tiga panel) Adira Insurance menyediakan fasilitas Same Day Repair, di mana kendaraan yang mengalami kerusakan dapat selesai diperbaiki dalam waktu satu hari.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Media briefing Modal Rakyat Indonesia

Jumat, 29 Maret 2024 - 11:16 WIB

Enam Tahun Berkarya, Modal Rakyat Indonesia Terus Hadirkan Inovasi bagi Perekonomian Indonesia

Enam tahun perjalanan, namun semangat inovasi dan komitmen Modal Rakyat Indonesia terhadap kemajuan ekonomi Indonesia tetap membara. Modal Rakyat Indonesia terus menorehkan jejaknya sebagai…

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:37 WIB

Melayani dan Melindungi Pemudik Lebaran 2024

PEMERINTAH hendaknya segera memastikan kesiapan seluruh moda angkutan umum, baik darat, laut maupun udara, untuk melayani hampir 200 juta orang yang akan melakukan perjalanan mudik guna merayakan…

Ilustrasi mudik Lebaran - Dokumentasi Roojai.co.id

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:33 WIB

Ini Tips Roojai Agar Mudik Lebaran Tenang dan Nyaman Saat Cuaca Ekstrem

Jakarta- Puncak arus mudik diprediksi akan terjadi pada 6 April hingga 8 April 2024 mendatang. Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati menghimbau pemudik…

Peringatan Nuzululqur'an 1445 H, Menteri Basuki: Al-Qur'an Sebagai Tuntunan Menjalankan Tugas

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:20 WIB

Peringatan Nuzululqur'an 1445 H, Menteri Basuki: Al-Qur'an Sebagai Tuntunan Menjalankan Tugas

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyelenggarakan peringatan Nuzululqur'an 1445 H dan Berbuka Puasa Bersama Anak Yatim di Auditorium Kementerian PUPR, Kamis (28/03/2024).…

DOK. Shutterstock Ilustrasi krisis air bersih

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:18 WIB

Masalah Air Kian Gawat! Indonesia Siap Gelar World Water Forum ke-10 di Bali

Jakarta-Pemerintah Indonesia menegaskan World Water Forum ke-10 siap dilaksanakan pada 18 hingga 25 Mei 2024 di Bali dengan persiapan matang yang melibatkan seluruh stakeholder dalam tata Kelola…