BPKM Tawarkan Proyek Pariwisata Rp39 Triliun ke Investor

Oleh : Herry Barus | Selasa, 17 Oktober 2017 - 06:58 WIB

Wisata atambua-foto IST
Wisata atambua-foto IST

INDUSTRY.co.id - Padang- Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dan Kementerian Pariwisata menawarkan proyek pariwisata senilai 2,9 miliar dolar AS (Rp39 triliun) dalam Regional Investment Forum (RIF) yang digelar 15-17 Oktober 2017 di Padang.

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Thomas Lembong mengatakan dari delapan destinasi pariwisata yang ditawarkan dalam kegiatan RIF tersebut, enam diantaranya merupakan destinasi prioritas, sedangkan dua lainnya adalah destinasi pariwisata yang berlokasi di Padang yakni Kawasan Wisata Terpadu Gunung Padang dan Kawasan Wisata Bahari Pantai Mandeh.

"Dari enam destinasi prioritas tersebut, tiga destinasi diantaranya telah memiliki proyek-proyek siap ditawarkan. Diantaranya Danau Toba ada lima proyek dengan estimasi nilai proyek 2,3 miliar dolar AS, kemudian Borobudur 10 proyek senilai 562 juta dolar AS, serta Tanjung Kelayang dua proyek perhotelan senilai 60 juta dolar AS. Sehingga totalnya adalah 2,9 miliar dolar AS," kata Lembong saat jumpa pers RIF di Padang, Senin (16/10/2017)

Menurut Thomas, sektor pariwisata merupakan salah satu sektor yang tumbuh di level 35-40 persen, jauh di atas pertumbuhan investasi nasional yang per tahunnya di level 12-14 persen.

"Porsinya hingga kini masih kecil bila dibandingkan dengan GDP tapi nanti lama-lama juga akan menjadi besar kalau tumbuh terus secara signifikan," ujarnya.

Dia menjelaskan selain tiga destinasi pariwisata yang siap ditawarkan tersebut, terdapat lima destinasi pariwisata lainnya yang juga memiliki prospek yang sangat posif.

"RIF ini memang sebuah forum untuk bekerja, jadi selain proyek-proyek di destinasi yang siap ditawarkan, ada lima destinasi lain yang tidak kalah indahnya, tidak kalah cantiknya yang dapat dikembangkan," kata Thomas.

Thomas mencontohkan Provinsi Sumatera Barat yang memiliki berbagai potensi pariwisata untuk dikembangkan.

"Selain 10 destinasi Bali Baru, ada juga beberapa daerah yang sektor pariwisatanya maju pesat diantaranya Manado di Sulawesi Utara, kemudian Padang yang juga telah mulai berbenah dan berkembang menjadi suatu desnasi pariwisata," ujarnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Wadan Kormar Terima Kunjungan Kerja Komandan Grup C Paspampres

Jumat, 19 April 2024 - 07:40 WIB

Wadan Kormar Terima Kunjungan Kerja Komandan Grup C Paspampres

Dalam rangka membangun komunikasi serta sinergitas, Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima kunjungan kerja Komanda Grup C Pasukan Pengamanan Presiden…

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Jumat, 19 April 2024 - 06:58 WIB

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Menutup Triwulan I Tahun 2024, Konsorsium PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) ditunjuk sebagai pemenang lelang Pembangunan Jalan Trans Papua ruas…

RS Siloam Cinere Depok

Jumat, 19 April 2024 - 06:46 WIB

Siloam Hospitals Jantung Diagram : Parkinson Dapat Dicegah, Proses Pengobatan Berdasarkan Kondisi Pasien

Parkinson adalah penyakit progresif pada otak dan sistem saraf yang memengaruhi kemampuan tubuh untuk bergerak. Penyebab utama Parkinson adalah kerusakan sel saraf pada area substantia nigra…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Audiensi Ketua Komnas HAM

Jumat, 19 April 2024 - 06:04 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Audiensi Ketua Komnas HAM

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima Audiensi Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro yang didampingi Komisioner/Koordinator Bidang Penegakan HAM Uli Parulian Sihombing, Komisioner…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis

Jumat, 19 April 2024 - 05:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin upacara Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II kepada Marsda TNI M. Khairil Lubis, Sertijab Dansesko TNI dari Marsdya TNI Samsul Rizal kepada…