Pemerintah Targetkan Pencairan Dana LRT Jabodetabek November

Oleh : Herry Barus | Selasa, 26 September 2017 - 09:12 WIB

Menhub Budi Karya Sumadi tinjau proyek LRT (Foto Ist)
Menhub Budi Karya Sumadi tinjau proyek LRT (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menargetkan pencairan dana dari perbankan untuk proyek kereta ringan Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi (LRT Jabodebek) dapat dilakukan November mendatang.

Luhut ditemui di Kemenko Kemaritiman Jakarta, Senin(25/9/2017)  mengatakan target tersebut dipatok lantaran sejumlah rincian seperti kepastian trase yang bersilangan di Dukuh Atas dengan proyek LRT Jakarta garapan PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

"Pencairan dana targetnya November ini, banknya dari BCA, Bank Mandiri, BNI, BRI dan CIMB Niaga," ucapnya.

Dengan target demikian, mantan Menko Polhukam itu berharap kesepakatan pembiayaan (financial closing) dapat dilakukan segera.

"Kita juga sepakat segera studi untuk pembangunan rute Cibubur-Bogor," tambahnya.

Menurut Luhut, jumlah pinjaman dari lima perbankan itu bernilai sekitar Rp19 triliun namun angka terssbut belum final.

"Ini belum final, kalau sudah final kita harap swasta melihat strukturnya bagus dan mereka akan masuk," ujarnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…