BNI Kucurkan Kredit Rp1,35 Triliun Tol Semarang-Solo

Oleh : Herry Barus | Selasa, 26 September 2017 - 06:47 WIB

Dirut BNI Achmad Baiquni (kiri) menginformasikan cara kerja Mobile Payment (Mopay) BNI, saat meninjau stand Bank BNI di Indonesia Banking Expo 2017, JCC Rabu (20/9). (Foto Rizki Meirino)
Dirut BNI Achmad Baiquni (kiri) menginformasikan cara kerja Mobile Payment (Mopay) BNI, saat meninjau stand Bank BNI di Indonesia Banking Expo 2017, JCC Rabu (20/9). (Foto Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- PT Bank Negara Indonesia Persero Tbk mengucurkan kredit sindikasi dengan porsi Rp1,35 triliun untuk proyek pembangunan ruas jalan tol Semarang - Solo, Jawa Tengah.

"Pembiayaan infrastruktur merupakan salah satu dari sektor-sektor utama yang dikucurkan kredit dari BNI," ujar Direktur Utama BNI Achmad Baiquni melalui siaran persnya di Jakarta, Senin (25/9/2017)

BNI mendapat porsi pembiayaan 26,35 persen dari pembiayaan sindikasi tersebut atau sebesar Rp1,35 triliun. Proyek Tol Semarang-Solo sepanjang 72,65 kilometer memiliki nilai proyek sebesar Rp7,31 triliun yang dibiayai secara sindikasi dengan pembiayaan total sebesar Rp 5,1 triliun.

Baiquni mengatakan BNI juga bertindak sebagai agen fasilitas dan agen jaminan dalam pembiayaan sindikasi. Sedangkan anggota sindikasi lainnya adalah Bank BRI, Bank Mandiri, Bank Jateng, dan PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI).

Pembangunan Tol Semarang - Solo dibagi atas lima seksi, yaitu Seksi I: Semarang - Ungaran, Seksi II: Ungaran - Bawen, Seksi III: Bawen - Salatiga, Seksi IV: Salatiga - Boyolali, dan Seksi V: Boyolali - Kartasura. Seksi I dan Seksi II saat ini telah beroperasi, dimana Seksi I mulai beroperasi sejak November 2011 dan Seksi II mulai April 2014.

Seksi III baru selesai proses konstruksinya dan mulai beroperasi pada Senin (25/9).

Peresmian beroperasinya ruang tol Bawen - Salatiga dilaksanakan oleh Presiden Joko Widodo di Pintu Tol Salatiga.

Pembiayaan BNI ke sektor Infrastruktur per Agustus 2017 mencapai Rp88,99 triliun. Portofolio itu dominan pada sektor ketenagalistrikan sebesar 28,8 persen serta Jalan Tol dan Konstruksi sebesar 28,4 persen

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…