Evercoss Hadirkan U50A Plus Dengan Kingkong Glass, Layar Berkekuatan Enam Kali dari Layar Biasa

Oleh : Hariyanto | Kamis, 14 September 2017 - 20:01 WIB

Evercoss U50A Plus
Evercoss U50A Plus

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Salah satu produsen smartphone Evercoss kembali menghadirkan inovasi baru di produk U50A Plus. Seri ini merupakan pembaruan dari seri sebelumnya, U50A (Winner Y Star). U50A Plus sudah dilengkapi dengan touch panel Kingkong Glass yang memiliki kekuatan 6 kali lebih kuat dari layar biasa.

Keunggulan U50A Plus dibanding Winner Y Star adalah teknologi layar yang menggunakan LCD 5” IPS  1280 * 720 (HD), Kingkong Glass. Teknologi ini memungkinkan layar smartphone bisa menampilkan gambar yang lebih tajam, nyata dari berbagai sisi dan tentunya kekuatan layar yang tangguh.

Dalam pertemuan dengan awak media, Head of Marcomm Evercoss Suryadi Willim mendemonstrasikan tes ketahanan layar dengan menghantam layar U50A Plus ke paku hingga tertancap ke dalam kayu.

“Kita meningkatkan ketahanan layar dengan memakai layar Kingkong Glass yang mempunyai tingkat kekerasan sampai 6,5.” Ujar Suryadi kepada INDUSTRY.co.id, Kamis (14/9/2017).

Tes ketahanan layar tersebut menjadi salah satu poin unjuk gigi Evercoss sekaligus untuk mematahkan stigma negatif smartphone lokal yang dianggap ringkih. “Pembuktian ini mempertegas bahwa EVERCOSS terus berkomitmen mempersembahkan produk terbaik untuk konsumennya dengan terus meningkatkan kualitas dan mengikuti tren teknologi terbaru.” tambah Suryadi.

Seperti pendahulunya, U50A Plus juga dilengkapi dengan teknologi VOS. UI besutan anak bangsa ini diklaim memberikan pengalaman dan kenyamanan dalam penggunaan smartphone.

Dengan VOS, pengguna dapat memilih berbagai tema yang tersedia. U50A Plus juga hadir dengan RAM 2 Gb, finger print, 4G LTE, Layar HD dan Camera Sticker. Konsumen tidak perlu khawatir, untuk U50A Plus tetap hadir dengan design elegant dan semua keunggulan tersebut bisa didapatkan dengan harga hanya 1 jutaan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin

Peluncuran Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version

Jumat, 29 Maret 2024 - 03:52 WIB

bubbME.AI Meluncurkan Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version di Indonesia Pavilion di SXSW 2024

Salah satu dari sepuluh startup di ‘Indonesia Pavilion’ SXSW 2024, bubbME.AI: Gim ponsel ‘peliharaan’ pertama di dunia yang memberikan edukasi dan mengatasi Kekerasan Berbasis Gender…

PointStar gelar acara “Iftar Insights: Understand Retail Business Continuity & Operational Challenges during Ramadan”.

Jumat, 29 Maret 2024 - 00:47 WIB

PointStar Dukung Pemerintah Capai Target Pertumbuhan Lewat Transformasi Digital

PointStar berkomitmen untuk menyediakan solusi teknologi yang inovatif dan terdepan untuk membantu perusahaan ritel menghadapi tantangan perekonomian global dan lokal.