Apresiasi Kepemilikan 51 persen Saham Freeport

Oleh : Candra Mata | Sabtu, 02 September 2017 - 15:20 WIB

Tambang Freeport (dok Freeport-Mcmooran)
Tambang Freeport (dok Freeport-Mcmooran)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Wakil Ketua Komisi VII DPR Satya Widya Yudha menyampaikan apresiasinya terhadap Pemerintah karena dinilai telah berhasil bernegoisasi baik dengan PT Freeport Indonesia terkait kepemilikan saham sebesar 51 persen Indonesia.

"Kami mengapresiasi kebijakan Presiden Jokowi atas 51 persen saham Freeport. Pajak pemerintah juga tidak terkurangi, dan pemerintah bisa menggunakan haknya dari KK (Kontrak Karya) ke IUPK (Izin Usaha Pertambangan Khusus) PT Freeport," ujarnya dalam rilis yang diterima redaksi, sabtu (2/9).

Sementara itu, Anggota Komisi VII DPR dari partai Nasdem, Kurtubi juga menyampaikan apresiasi yang sama atas keberhasilan negosiasi yang dilakukan pemerintah.

Menurut Kurtubi, keberhasilan dimaksud terutama dalam hal ketersediaan Freeport meninggalkan KK dan mau mengikuti IUPK.

Apresiasi dan ucapan terimakasih juga datang dari anggota DPD RI asal Papua, Charles Simare Mare. Menurutnya, Presiden Jokowi telah berhasil dalam negoisasi aset negara atas 51 persen divestasi saham Freeport, dan Ia berharap,  agar hasil tersebut dapat dinikmati juga oleh masyarakat Papua.

Perlu diketahui, Freeport-McMoran setuju melakukan divestasi kepemilikannya di PTFI berdasarkan harga pasar yang wajar sehingga kepemilikan Indonesia atas saham PTFI akan menjadi 51 persen.

PTFI akan merubah bentuk Kontrak Karya menjadi suatu izin khusus (IUPK) yang akan memberikan hak-hak operasi jangka panjang bagi PTFI hingga 2041.

Dan Pemerintah akan memberikan jaminan kepastian fiskal dan hukum selama jangka waktu IUPK tersebut. Serta PTFI diminta berkomitmen membangun smelter baru di Indonesia dalam lima tahun.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…