Presiden Jokowi Ingatkan Siswa untuk Belajar dan Ibadah

Oleh : Herry Barus | Kamis, 31 Agustus 2017 - 18:01 WIB

Presiden Jokowi temui masyarakat Sukabumi, (Kamis 31/8/2017) (Foto Setkab)
Presiden Jokowi temui masyarakat Sukabumi, (Kamis 31/8/2017) (Foto Setkab)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Presiden Joko Widodo memberikan pesan kepada siswa siswi di Sukabumi untuk terus belajar dan beribadah.

"Tugasnya murid, tugasnya pelajar adalah belajar baik pagi, baik sore, baik malem belajar. Jangan lupa sembahyang dan jangan lupa olah raga biar badan kita sehat," kata Presiden dalam sambutannya saat membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) di SMAN 1, Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (31/8/2017)

Selain itu Presiden juga meminta kepada masyarakat di Sukabumi untuk tidak cepat termakan isu dan fitnah.

Presiden menjelaskan agar masyarakat mengklarifikasi suatu isu tanpa mengutamakan emosi.

"Kita ini saudara, harus kita perkuat rasa persaudaraan kita, ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathoniyah kita, ukhuwah basariyah kita. Kita harus selalu jalin ini karena kita memang saudara sebangsa setanah air," kata Jokowi.

Presiden bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan telah membagikan sebanyak 1.211 KIP kepada siswa siswi di Sukabumi dengan rincian 391 untuk tingkat SD, 207 untuk jenjang SMP, 185 untuk tingkat SMA dan 222 untuk tingkat SMK.

Selain itu sebanyak 206 KIP juga dibagikan kepada peserta kesetaraan paket A, B dan C.

Dalam acara itu juga dibagikan bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) kepada 18 orang kepala keluarga di Sukabumi.

Presiden rencananya juga akan melakukan takbiran menyambut hari raya Idul Adha 1438 Hijriah bersama masyarakat di Kota Sukabumi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan membidik sektor pertanian melalui BSI Mitra Plasma Sawit. Kunjungan dilakukan ke salah satu kebun sawit di Sumatera.

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:20 WIB

Dorong Sustainable Banking, BSI Dukung Pembiayaan Sawit Bagi Petani Plasma

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan…

Ilustrasi perumahan

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:16 WIB

Terdepan di Wilayah Jabodetabek, Bogor Catat Selisih Pertumbuhan Harga Hunian Tertinggi

Tren harga rumah di Indonesia mengalami peningkatan tahunan sebesar 2,4 persen pada bulan Februari 2024 dibandingkan sejak Februari 2023. Rumah123 mencatat Bogor mengalami kenaikan harga hunian…

Bank Tabungan Pensiun Nasional Tbk (BTPN)

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:44 WIB

Bank BTPN Akuisisi Dua Perusahaan Pembiayaan PT Oto Multiartha dan PT Summit Oto Finance

Akuisisi OTO dan SOF jadi tonggak penting bagi Bank BTPN dalam mendorong inovasi produk dan layanan yang semakin relevan dengan kebutuhan perbankan dan pembiayaan masyarakat Indonesia.

Pelita Air

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:51 WIB

Dukung Kelancaran Angkutan Lebaran 2024, Pelita Air Siapkan 273 Ribu Kursi Penerbangan

Pelita Air (kode penerbangan IP), maskapai medium service, menyiapkan 273 ribu kursi penerbangan selama periode angkutan lebaran pada 3 hingga 18 April 2024. Hal ini dilakukan untuk mendukung…

Juru Bicara Kemenperin Febri Hendri Antoni Arif

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:05 WIB

15 Subsektor Ekspansi, IKI Maret 2024 Tembus 53,05

Indeks Kepercayaan Industri (IKI) bulan Maret 2024 mencapai 53,05, meningkat sebesar 0,49 poin dibandingkan bulan Februari 2024 sebesar 52,56. Kenaikan nilai IKI pada Maret ini dipengaruhi oleh…