Pengembangan Pesawat R80 Butuh investasi US$1,5 Miliar

Oleh : Herry Barus | Selasa, 08 Agustus 2017 - 10:53 WIB

Kepala BEKRAF Triawan Munaf Bersama BJ Habibie dan Ilham Habibe (Foto Ist)
Kepala BEKRAF Triawan Munaf Bersama BJ Habibie dan Ilham Habibe (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Pengembangan pesawat turboprop R80 rancangan Presiden Ketiga Republik Indonesia BJ Habibie yang masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) tersebut, membutuhkan dana sebesar 1,5 miliar dolar AS.

PT Regio Aviasi Industri (RAI) yang didirikan B.J Habibie bersama putra sulungnya Ilham Akbar Habibie akan menggarap pengembangan pesawat regional jarak pendek tersebut.

"Dananya 1,5 miliar dolar AS, tetapi 55 persen harus berasal dari dalam negeri. Itu permintaan Pak Habibie. Dana tersebut untuk pengembangan pesawat untuk disertifikasi," kata Deputi Direktur Keuangan Urusan Pendanaan PT RAI Desra Firza Ghazfan saat ditemui awak media  di Habibie Festival JI Expo Kemayoran, Jakarta, Senin (7/8/2017)

Desra menjelaskan kebutuhan dana tersebut hingga kini belum terpenuhi semua. Ada pun pembiayaan R80 sebesar 55 persen berasal dari dalam negeri, antara lain melalui pembiayaan investasi nonanggaran (PINA), swasta nasional, "crowd funding" dan vendor.

Sementara itu, 35 persen pembiayaan berasal dari ASEAN dan 30 persen dari mitra strategis.

Desra memaparkan sejumlah maskapai, seperti NAM Air, Kalstar, Trigana Ais dan Aviastar sudah menyatakan minatnya untuk memesan total hingga 155 unit pesawat R80 melalui "Letter of Interest" (LOI).

Ia merinci pesanan tersebut dari NAM Air sebanyak 100 unit, Kalstar 25 unit, Trigana Air 20 unit dan Aviastar 10 unit.

"Yang dipesan lewat 'Letter of Interest' sudah 155 pesawat dari 222 yang kita perlukan untuk kembali modal. Total yang mau kita produksi sebenarnya ada 600 unit," tutur Desra.

Pesawat R80 yang menggunakan mesin twin-turboprop merupakan jenis pesawat berkapasitas 80 hingga 92 penumpang dengan target pasar menengah regional.

Keunggulan pesawat ini dari pesaing terdekatnya, yaitu ATR-72 yang digunakan Garuda Indonesia, antara lain lebih efisien, nyaman dan ekonomis terutama untuk jarak dekat dengan jarak tempuh 400-800 nautical mile atau sekitar 1400-1500 kilometer

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin

Peluncuran Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version

Jumat, 29 Maret 2024 - 03:52 WIB

bubbME.AI Meluncurkan Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version di Indonesia Pavilion di SXSW 2024

Salah satu dari sepuluh startup di ‘Indonesia Pavilion’ SXSW 2024, bubbME.AI: Gim ponsel ‘peliharaan’ pertama di dunia yang memberikan edukasi dan mengatasi Kekerasan Berbasis Gender…