Wow! Running Man Bakal Syuting di Yogyakarta

Oleh : Chodijah Febriyani | Sabtu, 22 Juli 2017 - 11:30 WIB

Member Variety Show Asal Korea Selatan, Running Man (Foto:sbs_runningman_sbs/Instagram)
Member Variety Show Asal Korea Selatan, Running Man (Foto:sbs_runningman_sbs/Instagram)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Kabarnya, Variety Show asal Korea Selatan 'Running Man' akan menjajal salah satu wahana di Indonesia. Dikutip dari berbagai sumber, kabar ini tentunya menjadi perbincangan bagi penggemar Running Man di Indonesia dan Korea Selatan.

Sebelumnya, dalam episode ke-359 Yoo Jae Suk dan kawan-kawan menentukan siapa member yang pergti ke wahana berbahaya di berbagai belahan dunia dan salah satu destinasi yang dipilih oleh tim Running Man yakni Pantai Timang di Yogjakarta.

Dalam cuplikan episode terbaru, Haha dan Jeon So Min terpilih mengunjungi lokasi berbahaya usai mendapat tiga stiker "I Go". Saat memilih lokasi tujuan, Haha mendapat wahana giant canyon swing yang terletak di Amerika Serikat.

Sementara, Jeon So Min tanpa sengaja memilih satu wahana berbahaya di Indonesia. Tempat yang ditunjuk member baru "Running Man" itu tak lain adalah kereta gantung tradisional yang terletak di Pantai Timang, Gunungkidul, Yogyakarta.

Untuk Haha dan Jeon So Min tak akan sendirian menjalani tantangan wahana berbahaya tersebut. Haha bakal ditemani Yang Se Chan sedangkan Jeon So Min akan didampingi Lee Kwang Soo.

Namun, tim produksi masih belum bisa memastikan kapan tepatnya proses syuting di Amerika Serikat dan Indonesia tersebut berlangsung.

Wisatawan Menaiki Kereta Gantung Tradisional di Pantai Timang, Gunungkidul, Yogyakarta (Foto:sigit_sugiyono/Instagram)

Bagi para traveller yang ingin menaiki wahana kereta gantung tersebut masih menggunakan bantuan dari manusia untuk menyeret kereta  tersebut dan menggunakan tali khusus. Untuk menikmati wahana ini, menggunakan kereta gantung ini para pengunjung ditarik dari seberang tebing.

Walaupun menantang, para pengunjung dapat menikmati keindahan laut yang mempesona dari atas kereta gantung tersebut.                            

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Sabtu, 20 April 2024 - 06:12 WIB

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, "Ramela - Cultural Taste of Indonesia". Restoran ini akan menjadi…

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Sabtu, 20 April 2024 - 05:04 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Inggris Raya (1997-2007) dan Executive Chairman Tony Blair Institute, Mr. Tony Blair, di Kementerian Pertahanan, Jakarta,…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Sabtu, 20 April 2024 - 04:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan…

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…