Kopi Kintamani Bali Diminati Hinga Mancanegara

Oleh : Herry Barus | Minggu, 18 Desember 2016 - 17:07 WIB

Kopi Ilustrasi
Kopi Ilustrasi

INDUSTRY.co.id - Bali Coffe Festival 2016 (BCF) berlangsung di Denpasar, sebagai upaya meningkatkan kecintaan kopi bagi anak-anak muda yang melibatkan 19 stand dan diramaikan dengan 15 gerai "coffee shop".

"Potensi kopi dalam dunia industri cukup besar, karena Indonesia merupakan salah satu negara produsen dan pemasok kopi ke mancanegara," kata Ketua Panitia BCF Yatna sanjaya di Denpasar, Minggu (18/12).

Ia mengatakan, Bali merupakan salah satu daerah Indonesia penghasil kopi yang cukup diminati pencinta dan konsumen kopi mancanegara.

Kopi Kintamani memiliki cita rasa yang khas seperti cita rasa jeruk untuk pertama kali dipatenkan oleh pemerintah dengan dianugerahi sertifikat Geographical Indication (GI) pada tahun 2008.

Hal membuktikkan kopi Kintamani memiliki kualitas internasional, namun gaungnya lebih dikenal pencinta kopi mancanegara dibandingkan masyarakat asli Bali.

Yatna sanjaya menambahkan, kegiatan tersebut dapat dijadikan ajang pertemuan para petani kopi dan pelaku usaha kopi, sekaligus menjadi momentum meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang menekuni dunia kopi dengan memperoleh perkembangan informasi terbaru dari hulu hingga hilir.

Sementara tren masyarakat semakin meningkat dengan maraknya kedai kopi dibuka khususnya daerah Denpasar dan Badung.

Pada kesempatan tersebut, pihaknya memberikan penghargaan "Farmer Award 2016" kepada sejumlah petani kopi di daerah ini.(Hrb)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.