Produksi Semen Conch Capai 750.000 Ton

Oleh : Ahmad Fadli | Rabu, 14 Juni 2017 - 07:34 WIB

Ilustrasi Pabrik Semen.
Ilustrasi Pabrik Semen.

INDUSTRY.co.id - Tanjung- Produksi semen PT Conch South Kalimantan di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan sejak Januari hingga Juni 2017 mencapai 750.000 ton dan sudah dilepas ke pasaran sebanyak 700.000 ton.

Perwakilan PT Conch South Kalimantan Yandrie, di Tanjung, Selasa (13/6/2017) mengatakan perusahaan menargetkan tahun ini produksi semen bisa mencapai 7.000 ton per hari.

"Enam bulan ini semen yang sudah dipasarkan sebanyak 700.000 ton dari produksi 750.000 ton," kata Yandrie, usai memberikan bantuan paket bagi warga miskin dan lanjut usia di Desa Saradang, Kecamatan Haruai.

Sebagai perusahaan asing dengan nilai investasi Rp6,5 triliun ini, diperkirakan akan memproduksi semen di 'Bumi Saraba Kawa' hingga 50 tahun.

Awal beroperasi pabrik semen dari Tiongkok ini mampu memproduksi 3.200 ton per hari, namun masih terkendala distribusinya, kata Yandrie, sehingga sempat berkurang hingga 2.500 ton per hari.

Keberadaan pabrik semen ini berdampak pada kerusakan jalan nasional, menyusul aktivitas angkutan semen melebihi ketentuan tonase.

Secara terpisah Kasatlantas Polres Tabalong AKP Faisal Amri Nasution mengatakan baru-baru ini kembali mengamankan empat angkutan semen karena melanggar ketentuan tonase.

"Kami ingin memberikan efek jera bagi angkutan semen yang melebihi tonase, karena itu empat unit kendaraan pengangkut semen itu sudah diamankan," ujar Faisal.

Tercatat sejak Januari hingga Juni 2017, sekitar 68 unit angkutan semen kena tilang, dan pada 2016 sebanyak 116 unit angkutan semen itu melanggar ketentuan tonase.

Sebelumnya, anggota DPD RI Habib Abdurrahman Bahasyim saat melakukan kunjungan kerja ke pabrik semen ini, meminta PT Conch membuat jalan khusus agar tidak merusak infrastruktur di daerah tersebut.(Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Jajaran manajemen Sun Life Indonesia dan CIMB Niaga saat peluncuran produk X-Tra Proteksi Optima Legacy

Rabu, 27 Maret 2024 - 11:25 WIB

Sun Life Indonesia - CIMB Niaga Hadirkan X-Tra Proteksi Optima Legacy, Bantu Perencanaan Warisan Eksklusif

PT Sun Life Financial Indonesia (Sun Life Indonesia) bersama PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) kembali meluncurkam produk terbarunya, yakni X-Tra Proteksi Optima Legacy.

Indonesia Property Expo Virtual 4D perdana yang diselenggarakan oleh PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk selama kurang lebih 1,5 bulan berhasil meraup perhatian jutaan pengunjung.

Rabu, 27 Maret 2024 - 10:00 WIB

Sambut Lebaran, BTN Siapkan Uang Tunai Rp39,44 Triliun

Jakarta– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) menyiapkan uang tunai senilai Rp39,44 triliun untuk menjamin tercukupinya kebutuhan dana tunai nasabah menjelang dan sesudah hari raya…

Ilustrasi Jalan Tol (ist)

Rabu, 27 Maret 2024 - 09:46 WIB

Tenang, Masyarakat Tidak Perlu Khawatir! Pengatur Jalan Tol Akan Buka Enam Tol Fungsional Selama Mudik 2024

Jakarta, FMB9 - Anggota Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Tulus Abadi menjelaskan, pihaknya akan membuka tol-tol fungsional yang selama ini belum dioperasikan. Ada sekitar 6 ruas tol fungsional…

Masyarakat urban farming penerima dana hibah Boeing

Rabu, 27 Maret 2024 - 09:00 WIB

Dana Hibah Sosial Boeing untuk Memberdayakan Masyarakat Asia Tenggara pada 2024

Boeing (NYSE: BA) telah memastikan pemberian paket dana hibah sosial untuk mendukung organisasi-organisasi nirlaba di seluruh Asia Tenggara pada 2024. Dana hibah ini akan meningkatkan akses…

Jaga Ketersediaan Pasokan, Food Station Melakukan Panen Bersama Program Kemitraan Budidaya di Indramayu

Rabu, 27 Maret 2024 - 08:50 WIB

Jaga Ketersediaan Pasokan, Food Station Melakukan Panen Bersama Program Kemitraan Budidaya di Indramayu

Indramayu - BUMD Pangan DKI Jakarta PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) melakukan panen bersama hasil Budidaya Padi di Desa Mekarjaya Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Selasa, 26…