Politikus Golkar Pimpin Pansus Angket KPK

Oleh : Marlen Erikson | Rabu, 07 Juni 2017 - 23:47 WIB

Ilustrasi Gedung KPK
Ilustrasi Gedung KPK

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Panitia Khusus (Pansus) angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah resmi terbentuk. Politisi Partai Golkar Agun Gunandjar Sudarsa terpilih sebagai Ketua Pansus hak angket KPK.

Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon mengatakan, dari hasil rapat pemilihan Pansus Angket KPK yang digelar secara tertutup memilih Agun dan tiga wakil ketua.

"Telah terpilih pimpinan pansus, Ketuanya Pak Agun Gunandjar Sudarsa, Wakilnya Risa Mariska (Fraksi PDI-P), Pak Dossy Iskandar (Hanura) dan Pak Taufiqulhadi (Nasdem)," kata Fadli, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (7/6).

Dalam kesempatan itu, Agun mengatakan, Fraksi Golkar menyatakan kesiapan untuk memimpin Pansus angket KPK dengan catatan seluruh fraksi memberikan dukungan.

Kata Agun, dalam waktu dekat Pansus angket KPK diwajibkan menyusun agenda kerja, mekanisme dan anggaran pembiayaan Pansus sebagaimana tata tertib yang berlaku di DPR.

"Kita dibatasi tata tertib dalam tempo 60 hari sudah harus menyampaikan laporan di sidang paripurna," terangnya.

Diketahui, hingga pimpinan pansus terpilih, tercatat delapan fraksi telah menyampaikan nama anggotanya. Dua fraksi yang baru mengirimkan wakilnya, yakni fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Gerindra.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…